Dijamin buatmu tertawa.
Dibuat oleh studio milik Sony yang kemudian akhirnya dibeli oleh Activision, Crash Bandicoot tentu bukan franchise Jepang seutuhnya. Namun si landak merah ini miliki sejarah yang cukup kental di negeri sakura tersebut. Buat beberapa orang di sana tidak mungkin untuk tidak mengenalnya.
https://www.youtube.com/watch?v=6kOgzwXb5_o
Dengan dipersiapkannya perilisan iterasi terbaru Crash Bandicoot 4: It’s About Time di seluruh dunia, tentunya Activision Jepang siapkan promosi menarik untuk tarik kembali gamer senior yang sempat mencicipi PlayStation pertama di masa lampau.
Dan seperti yang bisa dibayangkan, sudah pasti promosi di Jepang terlihat unik, konyol, dan absurd, tak terkecuali video yang bisa ditonton di atas dan di bawah.
https://www.youtube.com/watch?v=jwp2l_V9wBA
Promosi Crash Bandicoot 4: It’s About Time di Jepang diawali dengan keluarga yang memakan apel bersama. Adegan kemudian dipindahkan pada maskot crash yang tiba-tiba mendatangi rumah keluarga tersebut. Sang ayah yang melihatnya kemudian terkejut dan mengucapkan “Crash Bandicoot?” dengan ekspresi konyolnya. Dan seperti yang bisa ditebak, mereka mendadak menari dengan tarian khas Crash.
Crash Bandicoot 4: It’s About Time merupakan iterasi teranyar yang dibuat oleh Toys for Bob. Gamenya akan hadirkan kisah lanjutan dari iterasi sebelumnya, serta bagaimana perspektif lain dari para karakternya. Ini ditunjukkan dengan kemungkinan player untuk mengendalikan tokoh antagonis seperti Dr. Neo Cortex. Selain fitur tersebut, game ini juga hadirkan beberapa topeng dengan kekuatan unik, yang menjadi sorotan utama gamenya.
Crash Bandicoot 4: It’s About Time akan dirilis tanggal 2 Oktober 2020 nanti via PlayStation 4 dan Xbox One. Player bisa menikmati demonya pada tanggal 17 September 2020 nanti. Demo yang kurang lebih sama persis dengan yang sempat kami coba beberapa minggu silam sebagai media.
Baca lebih lanjut tentang Crash Bandicoot 4: It’s About Time, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com