PUBG akan Miliki Spin-off ala Red Dead Redemption?

Pubg
PUBG dirumorkan akan miliki spin-off ala Red Dead Redemption.

Memulai demam battle royale yang kemudian diikuti oleh developer dan publisher lain, PlayerUnknown’s Battlegrounds atau PUBG hanya miliki beberapa fitur yang stagnan. Namun hal ini bukan berarti Krafton tak memiliki banyak ide kreatif untuk terus tarik banyak player baru untuk memainkannya. Salah satunya mengenalkan game spin-off baru yang akan mengingatkan sebagian gamer dengan Red Dead Redemption.

Krafton mengkonfirmasikan Project Cowboy ke sebuah media Korea Selatan bernama Bloter. Mereka tak memberikan informasi lebih detil selain “sebuah game baru untuk Battlegrounds” yang diterjemahkan langsung oleh content creator PUBG, PlayerIGN.

https://twitter.com/PlayerIGN/status/1395929399757709315

Lebih lanjut, PlayerIGN menjelaskan bahwa proyek ini adalah versi standalone dari mode custom game bertemakan western yang sempat muncul dalam gamenya. Dalam mode ini, player akan hanya bisa menggunakan senjata dari old west saja atau simplenya, senjata koboi seperti yang bisa kamu lihat melalui video di bawah.

Krafton telah membuka lowongan kerja untuk Project Cowboy yang di dalamnya dijelaskan bahwa gamenya merupakan open-world shooter yang didasari dunia PUBG yang diminta oleh banyak player gamenya.

Belum jelas kapan gamenya akan diumumkan dan dikonfirmasikan judul resminya.

Krafton akan perluas dunia PUBG dengan ragam game lain yang telah mereka persiapkan. Beberapa di antaranya adalah PUBG: New State yang lebih futuristik dan The Callisto Protocol yang merupakan game horror yang terinspirasi berat dengan Dead Space.


Baca lebih lanjut tentang PUBG atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version