PUBG Dapatkan Lebih dari 2 Juta Player yang Online Bersamaan

PUBG1
Kesuksesan super besar game ini belum berakhir.

Sepertinya pertumbuhan PlayerUnknown’s Battlegrounds (PUBG) tidak akan melambat, kepopuleran game tersebut justru semakin meroket hingga akhirnya pecahkan rekornya sendiri sebagai game dengan player yang online bersamaan terbanyak.

Melalui Twitternya, kreator PUBG Brendan Greene (PlayerUnknown) mengumumkan bahwa sekarang game Battle Royale buatannya telah miliki lebih dari dua juta player yang online bersamaan. Jumlah ini lebih banyak dari “game sejuta umat” tersukses milik Valve, DotA 2 dan Counter-Strike: Global Offensive.

https://twitter.com/PLAYERUNKNOWN/status/918108128348164096

Tidak dapat dipungkiri pertumbuhan game ini memang sangat pesat baik dari sisi penjualan dan jumlah player sejak pertamakali dirilis sebagai Early Access bulan Maret lalu. Bahkan kemarin sempat diberitakan bahwa game ini telah terjual lebih dari 15 juta copy di seluruh dunia. Menjadikan game ini tidak hanya menjadi game yang fenomenal namun juga game tersukses tahun ini meskipun masih dalam masa Early Access.

Game yang rencananya akan keluar dari Early Access tahun 2018 mendatang ini saat ini bisa kamu beli di PC melalui Steam. PUBG juga direncanakan akan dirilis di Xbox One setelah gamenya selesai dikerjakan di PC, sementara untuk versi PlayStation 4-nya PUBG Corp masih merencanakannya dengan Sony.

Exit mobile version