Publisher Cities Skylines, Paradox Interactive Tak Rela Gamenya Ikut Terdiskon di Epic Store

epic and para

Langsung dicabut sementara

Epic Games Store kini telah resmi menggelar suatu promo diskon besar yang boleh dibilang sedikit menyerupai Steam Sale dalam versi mereka. Meski baru pertama kalinya diadakan, apa yang mereka tawarkan sungguh tidak main-main. Game-game yang sama sekali belum rilis saja bisa Epic diskon secara hampir merata dengan game lainnya.

Bahkan kamu seakan dijanjikan untuk tidak perlu mengeluarkan uang lebih dari Rp 200.000 untuk membeli tiap 1 game yang menarik seperti Control, The Sinking City, Phoenix Point, World War Z, Vampire: The Masquerade – Bloodlines 2, dan masih banyak lagi.

https://youtu.be/SYvWfDxhm_s

 

Khusus untuk yang terakhir (game Vampire), kami nampaknya harus meralat bahwa game terbitan Paradox Interactive tersebut sudah tidak akan bisa lagi kamu beli secara lebih murah saat ini. Pasalnya, pihak Paradox nampak telah menarik kembali keberadaan action first-person itu di event Epic Mega Sale. Dengan kata lain, mereka seolah tak sudi melihat game baru kesayangannya itu harus didiskon dengan “semena-mena” oleh Epic. Dimana kami sendiri terakhir melihat game tersebut dibanderol dengan harga di sekitaran 100k Rupiah.

Dilansir melalui press release yang diberikan, pihak Paradox Interactive resmi membenarkan ditariknya keberadaan game Vampire: The Masquerade 2 di platform Epic Games Store. Mereka menyebut bahwa pencabutan game tersebut hanya dilakukan untuk sementara saja sampai event Mega Sale berakhir. Alasannya pun, nampak ingin mereka rahasiakan secara rapat-rapat.

Inikah alasannya ?

Fakta bahwa game Vampire: The Masquerade – Bloodlines 2 sama sekali tidak memiliki kontrak eksklusif dengan Epic Store (bisa kamu pre-order saat ini di Steam dan GOG) sepertinya menjadi satu landasan faktor kuat yang membuat Paradox merasa keberatan. Belum lagi apabila kita melihat waktu perilisan game ini yang tergolong masih lama, yakni di bulan Maret tahun depan. Sehingga dibebani dengan sebuah diskon nampak akan sangat begitu menyulitkan usaha mereka untuk meraih profit yang diharapkan.

Meskipun begitu, pihak Paradox untungnya masih mau membiarkan kamu memiliki game ini secara lebih murah di epic store jika kamu sudah terlanjur membelinya. Selain game Vampire, ada pula game indie berjudul Oxygen: Not Included yang juga ikut menolak didiskon oleh Epic Games Store. Alasan bahwa mereka juga tidak memiliki kaitan kontrak eksklusif dan masih berada di masa Early Access sepertinya adalah hal yang bisa kita pahami bersama.

Selama event Mega Sale berlangsung, ada satu isu menarik dimana game-game buatan Ubisoft tidak bisa kamu cari sekaligus temui di sana. Bukan gara-gara ingin menolak diskon, telah resmi dikonfirmasi bahwa hal ini tergolong sebagai sebuah bug yang berasal dari sistem integrasi mereka di platform uPlay.

Kamu pun masih bisa mencari halaman game Anno 1800 dan The Division 2 yang sudah terdiskon di Epic Store melalui mesin pencarian di internet. Namun, kamu sayangnya belum diperbolehkan untuk membeli kedua game tersebut. Dikonfirmasikan langsung oleh seorang thread starter di Reddit, pihak Ubisoft sekaligus Epic kabarnya sedang akan sibuk dalam menginvestigasi permasalahan bug ini.


Baca pula informasi lain terkait Epic Games Store, beserta dengan kabar-kabar menarik seputar dunia video game dari saya, Ido Limando.

Exit mobile version