Qualcomm Kenalkan Quick Charge 3+, Klaim Dapat Mengisi Baterai 0-50% Dalam 15 Menit

qualcomm tta mwc19 e1588144776855

Qualcomm, salah satu vendor chipset mobile terbesar didunia saat ini, baru saja memperkenalkan sebuah teknologi pengisian daya cepat, yaitu Qualcomm Quick Charge 3+.

Dalam klaimnya, Qualcomm mengklaim jika teknologi pengisian generasi terbaru mampu mengisi daya baterai dari 0-50% dalam waktu 15 menit saja. Perusahaan juga mengklaim jika, teknologi pengisian daya cepat ini lebih cepat 35% dan lebih dingin 9% dari pada generasi sebelumnya.

Selain itu, Quick Charge 3+ juga memiliki kemampuan untuk mendeteksi kabel yang digunakan, untuk meningkatkan fitur keamanan pada ponsel tersebut.

Qualcomm juga menambahkan, jika teknologi pengisian daya cepat Quick Charge 3+ akan bisa digunakan pada perangkat yang mendukung teknologi pengisian generasi sebelumnya.

Qualcomm Quick Charge 3+ juga mendukung Power Management Integrated Circuit (PMIC) baru seperti SMB1395/SMB1396 yang berarti:

Melalui press release yang diterima Gamebrott, Chipset yang akan mendukung teknologi ini, salah satunya adalah Qualcomm Snapdragon 765 dan 765G yang baru saja dirilis oleh Qualcomm sebagai affordable 5G chipset dari Qualcomm untuk kelas menengah.

 


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

Exit mobile version