Dengan berakhirnya masa PlayStation 4 dan Xbox One yang sudah semakin dekat. Banyak orang mulai bimbang untuk pindah dari console saat ini ke next-gen atau merakit PC. Kamu yang belum pernah menyentuh dunia PC gaming, maupun baru akan menentukan platform-mu tentu akan menimbang dari banyak sisi. Mulai segi harga, kemampuan, hingga game yang ditawarkan.
Banyak sekali orang, website, blog, hingga vlog yang mulai mencoba memprediksi dan merakit PC gaming dengan hardware yang setara atau sedikit lebih mahal dengan harga console next gen, yakni PlayStation 5 dan Xbox Series X.
Namun seperti yang telah kita ketahui, hal tersebut jelas tidak mungkin bisa setara. Karena game yang dibuat untuk console sudah diatur sedemikian rupa agar kamu bisa memainkannya dengan lancar. Seburuk-buruknya dengan mengurangi beberapa kualitas visualnya hingga lakukan upscale.
Di sisi lain, PC tidak bekerja sama halnya dengan console. Memainkan game di PC akan otomatis kurang lebih sama seperti mencoba versi mentah dari pengembangan gamenya langsung. Hal ini karena tidak adanya batasan apapun dari gamenya untuk menggenjot performa hardwaremu.
Oleh karenanya, kamu harus teliti memperhatikan komponen yang ada sebelum berpindah ke PC dan belajar terus agar mampu merakit PC gaming impianmu.
PlayStation 5 dan Xbox Series X sendiri akan diprediksi miliki harga sekitar 8-10 atau 12 jutaan saat rilis. Namun dengan uang sebanyak itu, kami yakinkan kamu tak bisa merakit PC yang setara karena banyaknya fitur yang ia miliki.
Lalu, sebenarnya berapa sih dana yang kamu butuhkan untuk merakit PC yang mampu bertahan hingga setidaknya lima sampai enam tahun ke depan? Berikut beberapa contoh racikan PC gaming untuk game tahun 2020 ke atas.
Namun sebelum kamu membacanya, kamu wajib membaca disclaimer di bawah agar tidak salah paham dengan artikel ini.
Disclaimer
- Spesifikasi ini adalah untuk game baru dengan minimum DDR4 ke atas. Tidak ada mending-mending, kami hanya memberikan spesifikasi yang kemungkinan work.
- Game yang ditarget adalah game dengan maksimum tahun 2020 atau lebih, kemungkinan bisa hingga 2025 atau 2030.
- Setting grafik minimal medium hingga maksimal ultra/epic.
- Setting fps minimum 60fps, ya, kami tidak menarget 30fps.
- Resolusi target kami adalah full HD 1080p dengan maksimum 2K. 2K ke atas masuk kelas enthusiast yang lebih mahal lagi.
- Komponen yang diberikan yang mampu bertahan cukup lama di kondisi ekstrim. Jadi, harga murah bukan menjadi prioritas paling utama. Meskipun begitu kami lebih pentingkan efisiensi fungsi dibanding “semuanya mahal”, karena terlalu mahal hanya akan buang-buang uang saja.
- Contoh racikan hanya terbagi atas dua: High-end dan Mid-end.
- Contoh racikan hanya perkiraan berdasar pengalaman. Kami bukan ahli, namun setidaknya bisa memberikan gambaran.
- Contoh racikan tidak termasuk monitor, mouse, headset, maupun keyboard, karena kamu bisa memilih monitormu sendiri sesuai vendor yang kami sarankan.
- Minimum RAM adalah 16GB karena game AAA tahun 2020 sudah mulai demanding. Terlebih game AAA dengan kebutuhan RAM 8GB sudah mulai menurun.
- Kamu bisa menunggu komponen baru yang akan rilis tahun ini atau gunakan racikan di bawah.
- Contoh racikan untuk bagian cooler, PSU, GPU, maupun RAM bisa diganti dengan harga setara maupun cukup jauh. Kami hanya memberikan contoh inspirasi saja.
- Harga adalah perkiraan sesuai harga pasar Indonesia saat tulisan ini ditulis yakni tanggal 10 Maret 2020.
- Harga akan berbeda dari satu vendor ke vendor lain.
- Harga tidak termasuk apapun di luar PC unit (monitor, keyboard, mouse, dsb)
- Harga juga bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kondisi ekonomi negara dan dunia.
Sudah cukup paham? Mari kita lanjutkan ke rakitannya.
High-End
Memainkan game dengan 60fps atau lebih tanpa lag, adalah impian semua gamer. Dengan game yang berkembang menjadi lebih canggih dan demanding ke depannya, maka wajar apabila kamu perlu rig keren yang mampu memainkan game di resolusi yang kamu butuhkan. Terutama dengan settingan grafik tinggi tanpa lag. Terlebih jika kamu ingin rigmu bertahan hingga 5 tahun kedepan. Berikut contoh racikan yang kami sarankan untuk mengatasi hal tersebut.
- Target Tahun: 5 atau lebih
- Target Resolusi: 1080p/1440p
- Target FPS: 60fps atau lebih
- Target Grafik: Ultra/Epic
- Vendor GPU yang disarankan: ASUS, Gigabyte, MSI, Galax, Zotac, Inno3D, EVGA, Sapphire, XFX
- Vendor PSU yang disarankan (80 Plus Certified wajib): Corsair, CoolerMaster, Seasonic, Be Quiet!, Silverstone, NZXT, EVGA, XPG, Thermaltake, FSP
- Vendor RAM yang disarankan: Corsair, G.Skill, Patriot, HyperX, Kingston, Avexir, Team
- Vendor Motherboard yang disarankan: ASUS, Gigabyte, ASRock, MSI
- Vendor Cooler CPU yang disarankan: CoolerMaster, NZXT, Corsair, Noctua, Cryorig, Thermaltake, Deepcool, Arctic, Be Quiet!
- Vendor Internal HDD yang disarankan: WDC, Seagate, Toshiba
- Vendor SSD yang disarankan: Samsung, WDC, Adata, Toshiba, Intel, Crucial
- Vendor Keyboard Gaming (membrane/mechanical) yang disarankan: Logitech G Series, Corsair, Steelseries, Roccat, Ducky, Cougar
- Vendor Mouse Gaming yang disarankan: BenQ, Corsair, Logitech G Series, SteelSeries, HyperX, Razer, Madcatz
- Vendor Headset Gaming yang disarankan: Corsair, Logitech G Series, Steelseries, HyperX, BlasterX
- Vendor Speaker Gaming yang disarankan: Logitech, Simbadda, Sonic Gear
- Vendor Monitor Gaming yang disarankan: ASUS, BenQ, MSI, Gigabyte, AOC, Acer, HP, LG, Samsung, Alienware
- Wajib gunakan UPS, vendor yang disarankan: APC, Prolink, FSP
Contoh Racikan:
1.Racikan 1 Intel-NVIDIA
- CPU: Intel i5-9600 3.1Ghz, i7-9700 3.0Ghz, atau i9-9900 3.1 Ghz
- Motherboard: Gigabyte B360 Aorus atau ASUS ROG Strix B360-H Gaming
- GPU: GALAX RTX 2080Ti SG Edition Triple Fan
- RAM: 32GB GSkill DDR4 RipjawsV PC24000
- PSU: 750W be quiet! Straight Power 11 80+ Gold Certified
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 32,000,000-36,000,000-an
2.Racikan 2 Intel-Radeon
- CPU: Intel i5-9600 3.1Ghz, i7-9700 3.0Ghz, atau i9-9900 3.1 Ghz
- Motherboard: Gigabyte B360 Aorus atau ASUS ROG Strix Z370-F Gaming
- GPU: XFX Radeon RX5700XT THICC III Ultra Triple Fan
- RAM: 32GB GSkill DDR4 RipjawsV PC24000
- PSU: 750W be quiet! Straight Power 11 80+ Gold Certified
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 21,000,000-25,000,000-an
3.Racikan 3 AMD-NVIDIA
- CPU: AMD Ryzen 7 3700X atau Ryzen 9 3900X 3.8Ghz
- Motherboard: Gigabyte X450 Aorus Pro atau ASUS Prime X370 Pro
- GPU: GALAX RTX 2080Ti SG Edition Triple Fan
- RAM: 32GB GSkill DDR4 RipjawsV PC24000
- PSU: 750W be quiet! Straight Power 11 80+ Gold Certified
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 33,000,000-36,500,000-an
4.Racikan 4 AMD-Radeon
- CPU: AMD Ryzen 7 3700X atau Ryzen 9 3900X 3.8Ghz
- Motherboard: Gigabyte X450 Aorus Pro atau ASUS Prime X370 Pro
- GPU: XFX Radeon RX5700XT THICC III Ultra Triple Fan
- RAM: 32GB GSkill DDR4 RipjawsV PC24000
- PSU: 750W be quiet! Straight Power 11 80+ Gold Certified
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 22,000,000-25,500,000-an
Total estimasi dana rata-rata yang dibutuhkan: 22-37 juta
Estimasi dana yang dibutuhkan cukup jomplang antara AMD dan NVIDIA. Hal ini berkat GPU flagship NVIDIA yang ada saat ini dibanderol dengan harga cukup mahal, yakni kisaran 17 juta rupiah untuk seri termurahnya. Namun hal tersebut sesuai dengan apa yang mereka tawarkan. Tak heran apabila ia dinobatkan menjadi GPU terkuat saat ini. Radeon sendiri masih miliki 5700XT untuk flagshipnya. Mereka akan memunculkan flagship mereka tahun ini, mungkinkah ia mampu bersaing dengan NVIDIA? Kita lihat saja nanti.
Mid-End
Meski gaming semakin demanding, namun tak ada salahnya jika kamu merakit PC demi kebutuhanmu hingga 5 tahun ke depan. Kamu yang baru saja merakit dan ingin menikmatinya juga bisa melakukannya tanpa harus mengeluarkan banyak biaya. Dan semoga racikan kami bisa menginspirasimu.
- Target Tahun: 5 atau lebih
- Target Resolusi: 1080p (1440p tak dijamin 60fps)
- Target FPS: Minimum 60 atau lebih
- Target Grafik: Medium-Ultra/Epic
- Vendor GPU yang disarankan: ASUS, Gigabyte, MSI, Galax, Zotac, Inno3D, EVGA, Sapphire, XFX
- Vendor PSU yang disarankan (80 Plus Certified wajib): Corsair, CoolerMaster, Seasonic, Be Quiet!, Silverstone, NZXT, EVGA, XPG, Thermaltake, FSP
- Vendor RAM yang disarankan: Corsair, G.Skill, Patriot, HyperX, Kingston, Avexir, Team
- Vendor Motherboard yang disarankan: ASUS, Gigabyte, ASRock, MSI
- Vendor Cooler CPU yang disarankan: CoolerMaster, NZXT, Corsair, Noctua, Cryorig, Thermaltake, Deepcool, Arctic, Be Quiet!
- Vendor Internal HDD yang disarankan: WDC, Seagate, Toshiba
- Vendor SSD yang disarankan: Samsung, WDC, Adata, Toshiba, Intel, Crucial
- Vendor Keyboard Gaming (membrane/mechanical) yang disarankan: Logitech G Series, Corsair, Steelseries, Roccat, Ducky, Cougar
- Vendor Mouse Gaming yang disarankan: BenQ, Corsair, Logitech G Series, SteelSeries, HyperX, Razer, Madcatz
- Vendor Headset Gaming yang disarankan: Corsair, Logitech G Series, Steelseries, HyperX, BlasterX
- Vendor Speaker Gaming yang disarankan: Logitech, Simbadda, Sonic Gear
- Vendor Monitor Gaming yang disarankan: ASUS, BenQ, MSI, Gigabyte, AOC, Acer, HP, LG, Samsung, Alienware
- Wajib gunakan UPS, vendor yang disarankan: APC, Prolink, FSP
Contoh Racikan:
1.Racikan 1 Intel-NVIDIA
- CPU: Intel i5-8600K atau i7-8700 3.2Ghz
- Motherboard: ASUS TUF B360 Plus Gaming atau Gigabyte B360 Aorus Gaming 3
- GPU: GALAX RTX 2060 Super atau 2070 Super 8GB EX
- RAM: 16GB Corsair Vengeance LPX PC21000
- PSU: 650W be quiet! Straight Power 11 80+ Bronze
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 20,000,000-22,800,000-an
2.Racikan 2 Intel-Radeon
- CPU: Intel i5-8600K atau i7-8700 3.2Ghz
- Motherboard: ASUS TUF B360 Plus Gaming atau Gigabyte B360 Aorus Gaming 3
- GPU: Gigabyte Radeon RX 5600 XT Gaming OC atau 5700 Biasa / Gaming OC
- RAM: 16GB Corsair Vengeance LPX PC21000
- PSU: 650W be quiet! Straight Power 11 80+ Bronze
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 18,900,000-21,000,000-an
3.Racikan 3 AMD-NVIDIA
- CPU: AMD Ryzen 7 3700X atau 3800X
- Motherboard: Gigabyte X450 Aorus Pro atau ASUS Prime X370 Pro
- GPU: GALAX RTX 2060 Super atau 2070 Super 8GB EX
- RAM: 16GB Corsair Vengeance LPX PC21000
- PSU: 650W be quiet! Straight Power 11 80+ Bronze
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 20,700,000-23,500,000-an
4.Racikan 4 AMD-Radeon
- CPU: AMD Ryzen 7 3700X atau 3800X
- Motherboard: Gigabyte X450 Aorus Pro atau ASUS Prime X370 Pro
- GPU: Gigabyte Radeon RX 5600 XT Gaming OC atau 5700 Biasa / Gaming OC
- RAM: 16GB Corsair Vengeance LPX PC21000
- PSU: 650W be quiet! Straight Power 11 80+ Bronze
- Cooler: Cryorig C7-G
- HDD: WDC 2TB Ultrastar
- SSD: Samsung SSD 250GB EVO 860
- UPS: Antara APC Back UPS 1000 VA atau APC Back UPS 1400VA
Total biaya: Sekitar 19,700,000-21,700,000-an
Total estimasi dana rata-rata yang dibutuhkan: 19-23 juta
Racikan versi mid-end termasuk paling terjangkau, dengan performa yang sedikit lebih baik untuk game zaman sekarang yang demanding. Kami tidak bisa menjamin apakah ia bisa berjalan 60 fps atau lebih tinggi jika dijalankan di resolusi 1440p. Namun jika kamu baru saja merakit PC dan ingin menikmati game zaman sekarang, build di atas mungkin bisa menjadi inspirasimu.
Meski kamu setidaknya membutuhkan biaya yang cukup fantastis. Namun racikan di atas merupakan salah satu rig yang bisa kamu nikmati untuk menghadapi game zaman now. Terlebih kamu yang miliki target ingin mainkan Cyberpunk 2077 dengan lancar.
Kami paham betul mungkin racikan di atas kurang sempurna karena kami sendiri bukan ahli dan hanya belajar dari pengalaman. Namun, kamu bisa membantu para pembaca lain dengan build yang kamu pikir lebih baik dengan daya tahan tinggi melalui komentar, setelah artikel ini kami bagikan di Facebook kami.