Walaupun game Diablo Immortal memiliki kontroversi yang tinggi sejak pengumumannya di tahun 2018 lalu, tidak dapat dipungkiri bahwa game tersebut memiliki gameplay yang asik dan menarik. Bayangkan saja, berapa banyak waktu yang kalian habiskan untuk memainkan seri lawasnya? Tentu tidak terkira bukan. Dan bukan hanya itu, gameplaynya tersebut menjadi salah satu gameplay yang bahkan sampai saat ini masih sering ditiru oleh para fansnya. hal inilah yang dilakukan oleh Tencent Games dalam game terbarunya Raziel.
Raziel merupakan game Action RPG dengan gameplay Hack and Slash. Dimana pemain dapat memilih 5 character class dengan lebih dari 100 buah talents (Skills) dan equipments dengan efect yang luar biasa OP. Walaupun bukan merupakan game yang sama dengan Diablo, Raziel memiliki core gameplay serta elements yang mirip serta familiar dengannya. Mulai dari penggunaan skill, gameplay, serta grafik yang cukup mirip walau terlihat lebih di perbagus. Hal ini dikarenakan Tencent Games mengembangkan game ini dengan Philip Shenk (Salah satu lead Artist untuk Diablo II) untuk membantu pengembangan game tersebut. Namun game ini memberikan fitur yang lebih seperti co-op gameplay, Pet, dn tentunya masih banyak lagi.
Jika kalian tertarik, game ini sebenarnya sudah dirilis di Android dan iOS device namun di negara China saja untuk saat ini, dan masih belum ada info terkait perilisan nya secara global. Kalian juga bisa mengunjungi Official websitenya untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait Raziel.
Baca lagi artikel menarik lainnya mengenai game Raziel, Diablo, Tencent Games, dan Artikel lain dari penulis kita Jay