Realme GT Neo 5 Bakal Dibekali Fitur Fast Charge 240W

Realme Gt Neo 5

Realme Gt Neo 5

Dewasa ini, kehadiran dari fitur fast charge tampaknya kian dibutuhkan saja. Seolah tak mau kalah dari kompetitornya, kini Realme GT Neo 5 bakal dibekali fitur fast charge 240W dan bermacam fitur lain yang tak kalah menarik di atas kertas.

Realme GT Neo 5 Dibekali Fast Charge 240W

Belum lama ini, dinding fast charge 210W yang ditembus oleh Xiaomi dengan smartphone Redmi Note 12 Explorer tampaknya harus rela posisinya direbut oleh kompetitornya, di mana Realme GT Neo 5 bakal dibekali fast charge 240W.

Tentunya, ini adalah besaran masif di mana brand Realme klaim smartphone anyar miliknya dapat mencapai seratus persen hanya dalam menit lebih cepat dari kompetitornya. Selisih 30W tentunya memberikan benefit lebih ketika smartphone diisi baterainya.

Namun, Realme GT Neo 5 belum benar-benar diumbar speknya secara publik, di mana pernyataan di atas kami lansir lalui GSMArena, yang tekankan teknologi tersebut baru akan diungkap pada awal tahun depan.

HP Baru Realme yang Tak Kalah Mekanik

Masih berdasarkan situs tersebut, Realme GT Neo 5 yang konon dibekali fast charge 240W bakal ditemani chipset baru yang bisa dikatakan masih cukup baru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Plus Gen 1.

Tidak hanya itu, smartphone ini bakal disematkan kamera 50MP dari Sony, yaitu IMX890 OIS, di mana fitur ini biasanya baru kita temukan pada smartphone kelas atas semacam Find N2 dan Reno 9 Pro Plus.

Tentu saja, smartphone ini bakal menyasar kelas premium dengan kemampuan di atas rata-rata, atau lebih tepatnya kelas mid-range. Namun, untuk membuktikan hal tersebut, kita harus menantikan peluncuran dari smartphone tersebut pada awal tahun depan.

Tertarik untuk mencobanya?


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version