• Berita
  • TECH
  • G | LIST
  • Review
  • Tutorial
  • OPINI
  • Video
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • TopupNEW
No Result
View All Result
  • Android
  • iOS
  • PC
  • PS4
  • PS5
  • Switch
  • XBOX One
  • Xbox Series X
  • Genshin Impact
  • GTA
  • GB Live!
Gamebrott.com
  • Berita
  • TECH
  • G | LIST
  • Review
  • Tutorial
  • OPINI
  • Video
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • TopupNEW
No Result
View All Result
Gamebrott.com
No Result
View All Result

Gamebrott > Berita > Redfall Versi PS5 Dibatalkan Setelah Microsoft Akuisisi Bethesda

Redfall Versi PS5 Dibatalkan Setelah Microsoft Akuisisi Bethesda

by Lauda Ifram
24 Maret 2023
in Berita
Reading Time: 4 mins read
A A
0
Redfall PS5
0
SHARES
200
VIEWS
Bagikan ke FacebookShare on Twitter

Redfall PS5 – Baru-baru ini, ada kabar kurang menyenangkan bagi gamer PS5 yang sedang menunggu game baru berjudul Redfall. Dikabarkan game di platform PS5 tersebut harus dibatalkan karena suatu alasan.

Kenapa game versi PS5 dibatalkan? Yuk, kita cari tahu bersama!

Akibat Akuisisi Microsoft/Bethesda, Redfall Versi PS5 Dibatalkan

Redfall Versi PS5 Dibatalkan
Akibat Akuisisi Bethesda oleh Microsoft, Redfall Versi PS5 Dibatalkan

Dikenal melalui game ternama seperti seri Dishonored dan Deathloop, developer Arkane Studio kini siap untuk merilis game terbarunya bertajuk Redfall. Rencananya, game siap rilis tanggal 2 Mei mendatang hanya melalui platform PC dan Xbox Series X/S.

Namun, terdapat kabar baru dari sang developer yang menyatakan bahwa game Redfall versi PS5 sebelumnya sempat dikembangkan. Tetapi sayangnya terpaksa dibatalkan setelah adanya akuisisi antara Microsoft dan Bethesda.

Dilansir dari IGN Perancis, direktur Arkane Studio yakni Harvey Smith menyatakan bahwa sebelumnya Redfall versi PS5 sempat digarap. Namun kini sudah dibatalkan akibat akuisisi antara Microsoft dengan sang publisher game yakni Bethesda beberapa waktu lalu.

Smith menyatakan bahwa setelah adanya akuisisi, Microsoft secara tegas mengatakan tidak untuk merilis game di platform PlayStation 5. Pengerjaan game pun akhirnya hanya diperbolehkan melalui platform Xbox, PC dan Game Pass.

Meski begitu, sang direktur mengaku tidak menyesal dengan keputusan Microsoft. Pembatalan versi PS5 tersebut dikatakan mampu meringankan kerja dari developer dalam hal porting antar platform yang memang cukup rumit. Selain itu, developer juga optimis game akan tetap sukses melalui layanan Game Pass yang kini sudah memiliki puluhan juta subscriber.

Jadwal Rilis Redfall
Game terbaru dari developer Arkane Studio

Menanggapi hal tersebut, pihak Microsoft justru sedikit bertolak belakang dengan pernyataan Harvey Smith. Perusahaan mengaku tidak pernah menarik game apapun dari platform PS5, namun mereka juga tidak memberikan informasi yang spesifik mengenai batalnya pengembangan game di PS5. Perusahaan pemilik konsol Xbox tersebut juga berjanji akan selalu mendukung game-game Bethesda yang pernah rilis di konsol PlayStation.

Wajib Terhubung ke Internet Meski Dimainkan Sendiri

Redfall Versi Ps5 Dibatalkan 2
Redfall Wajib Terhubung ke Internet Meski Dimainkan Sendiri

Sebelumnya, game bergenre FPS co-op open world ini sempat menuai kontroversi di kalangan para gamer. Laporan menyatakan bahwa game harus selalu terhubung secara online untuk dimainkan. Meski Redfall memang merupakan game bergenre multiplayer co-op, namun koneksi internet juga tetap dibutuhkan apabila pemain ingin menjalankan game secara single player.

Tentu hal tersebut menimbulkan banyak kritikan yang dapat beresiko menghambat kesuksesan game. Lantaran beberapa pemain mungkin tidak memiliki akses internet yang mudah, disamping itu koneksi internet juga dapat mengganggu jalannya permainan apabila koneksi terputus atau adanya gangguan. Sejumlah problema tersebut menjadi alasan banyak gamer yang menolak kewajiban always online di dalam game.

Disamping permasalahannya, Redfall tetap menjadi salah satu game yang diantisipasi tahun 2023 ini. Reputasi Arkane Studio melalui game-game sebelumnya seperti Dishonored, Prey dan Deathloop tentu menjadi alasan utama game tetap dinantikan perilisannya pada tanggal 2 Mei 2023 mendatang.


Baca juga artikel-artikel Gamebrott lainnya terkait Redfall serta berita terkini lainnya dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Tags: BethesdamicrosoftPS5Redfall
SummarizeShareTweetSend
Previous Post

Kreator Bayonetta Sebut Game Prekuel Terbaru akan Atasi Angka Kelahiran Rendah Jepang

Next Post

Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Pull Ayaka Genshin Impact

Lauda Ifram

Lauda Ifram

Content Writer at Gamebrott. Enjoy gaming but suck at it.

Related Posts

Fallout New Vegas Remake

[RUMOR] Fallout: New Vegas Remake Sedang Dikembangkan Bersama Fallout 3?

by Javier Ferdano
6 hari ago
0

Beredar laporan terbaru bahwa Fallout: New Vegas Remake akan hadir dimana Bethesda sepertinya sedang mengerjakan remake tersebut.

Nickname Keren

1000+ Nickname Keren yang Bisa Kalian Pakai di Game Favoritmu 2026!

by Jendra
2 minggu ago
0

Inilah nickname keren di bulan 2026 yang bisa kalian gunakan di game-game favoritmu biar lebih asyik dan punya kebanggaan sendiri.

Mantan Boss Blizzard Handheld Gaming

Mantan Boss Blizzard Merekomendasikan Gamer Beli PS5 Pro Ketimbang Handheld Gaming

by Arif Gunawan
1 minggu ago
0

Mike Ybarra selaku mantan boss Blizzard mengungkap bagaimana dia lebih merekomendasikan Gamer beli PS5 Pro ketimbang Handhel Gaming.

Microsoft Menonaktifkan 2026

Tanpa Pengumuman, Microsoft Menonaktifkan Layanan Aktivasi Via Telepon

by Bima
1 minggu ago
0

Baru-baru ini, kami mendapati sebuah informasi di mana Microsoft menonaktifkan layanan aktivasi via telepon yang selama puluhan tahun menjadi penyelamat...

Load More
Please login to join discussion
Blue Protocol Star Resonance Rectangle Banner

Gamebrott Latest

Build Columbina Genshin Impact Terbaik

Build Columbina Genshin Impact Terbaik

by Sofie Diana
4 jam ago
0

Kode Redeem Ea Fc Mobile

Kode Redeem EA FC Mobile Terbaru Januari 2026, Ayo Langsung Klaim!

by Javier Ferdano
4 jam ago
0

Game Producer Assassin's Creed Shadows AAAA

Game Producer Assassin’s Creed Sebut AC Shadows Sebagai Game AAAA

by Muhammad Faisal
5 jam ago
0

Escape from Duckov x Tarkov

Escape from Duckov Goda Kolaborasi Bersama Tarkov

by Nadia Haudina
5 jam ago
0

Game Batman Monolith

Cuplikan Game Batman Monolith Bocor di Internet

by Javier Ferdano
6 jam ago
0

Gamebrott Live

Gamebrott Trending

Plugin Theotown

10 Plugin Theotown Bertema Indonesia yang Wajib Diunduh!

by Javier Ferdano
2 hari ago
0

Cheat GTA

200+ Cheat GTA Paling Lengkap Januari 2026 di PS2, PS3, PS4, PS5, PC dan Android

by Muhammad Faisal
2 minggu ago
0

Nama Squad Mobile Legends

2000+ Nama Squad Mobile Legends (ML) Keren dan Artinya yang Berkualitas

by Jeri Utama
2 minggu ago
0

Nickname Keren

1000+ Nickname Keren yang Bisa Kalian Pakai di Game Favoritmu 2026!

by Jendra
2 minggu ago
0

Download Game PPSSPP Ukuran Kecil

120+ Game PPSSPP Ukuran Kecil Terbaik di Dunia yang Seru dan Tidak Cepat Bosan Tahun 2025

by Muhammad Faisal
1 tahun ago
0

© Gamebrott.com Ltd. 
Untuk say hello, kerjasama, Press Release, dan kolaborasi lainnya silahkan hubungi;
Career
: hrd@gamebrott.com
Partnership: info@gamebrott.com
Press Release: pr@gamebrott.com
Phone/Whatsapp: (+62)-852-7134-8676

POWERED BY

Visit our GMA team:
Vietnam – EXP GG VN
Taiwan HK – EXP GG TW
Thailand – GamingDose

  • About Us
  • Contact Us
  • advertising
  • SITEMAP

© 2024 Gamebrott Limited

Share

Facebook

X

LinkedIn

WhatsApp

Copy Link
×
No Result
View All Result
  • Berita
  • Review
  • G | LIST
  • PLATFORM
    • Android
    • iOS
    • PC
    • PS4
    • PS5
    • Switch
  • TECH
  • Tutorial
  • Popular Games
    • Mobile Legends
    • Free Fire
    • PUBG Mobile
    • GTA
    • Genshin Impact
  • Videos
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • Topup

© 2024 Gamebrott Limited