Untuk merayakan ulang tahun ke-10 nya, Xiaomi merilis berbagai macam promosi menarik untuk menggaet para pembeli terutama di seluruh dunia.Termasuk Indonesia yang merilis smartphone murah terbarunya, yaitu Redmi 9A.
Ponsel ini dirilis pada 13 Agustus kemarin dengan harga yang sangat menggoda. Ponsel ini adalah ponsel yang ditujukan untuk kelas menengah kebawah. Namun, walau ditujukan untuk kelas bawah, Xiaomi berujar jika ponsel ini tetap membawa spesifikasi serta kualitas terbaik.
Dalam sebuah interview dengan Xiaomi, Alvin Tse selaku Country Manager Indonesia mengatakan jika ponsel ini adalah ditujukan untuk orang-orang yang memiliki budget terbatas namun mencari sebuah ponsel berkualitas baik.
Redmi 9A dirilis dengan spesifikasi yang sangat apik, ponsel ini telah menggunakan chipset Mediatek Helio G25, chipset buatan Mediatek yang ditujukan untuk kelas bawah. Selain itu, ponsel ini juga telah dilengkapi dengan RAM 2 GB yang dipadukan dengan memori internal 32GB.
Kapasitas baterainya sendiri sangatlah besar, ponsel ini telah dibekali dengan baterai sebesar 5.000mAh dengan dukungan teknologi pengisian cepat 10W.
Pada kesempatan itu, Xiaomi juga mengumumkan akan memberikan harga spesial bagi 3 pengguna ponsel Xiaomi berikut, yaitu Redmi 4a, Redmi 5a serta Redmi 6a. Dimana para pengguna ponsel-ponsel itu dapat menebus ponsel ini dengan harga Rp 999.000 rupiah saja.
Para pengguna dari redmi 4a, 5a serta 6a yang sampai saat ini aktif akan berkesempatan mendapatkan promo menarik ini. Akan tersedia 50.000 voucher yang akan dikirimkan oleh Xiaomi kepada para pengguna dari ketiga ponsel tersebut.
Pihak Xiaomi mengaku telah memiliki data dari para pengguna yang masih aktif. Xiaomi akan memvalidasinya melalui no IMEI serta beberapa cara lain. Dengan demikian, promo ini menurut Alvin akan tepat sasaran.
Untuk mendapatkan promo ini, pembelian unit hanya akan tersedia pada situs resmi Xiaomi, yaitu mi.com. Harga normal dari redmi 9A sendiri adalah Rp 1.199.000 untuk varian 2/32 serta Rp 1.299.000 untuk varian 3/32 GB melalui situs serta official store Xiaomi pada situs e-commerce lokal.
Berbeda dengan harga online, secara offline di toko, harga Redmi 9A adalah Rp 1.249.000 (2GB/32 GB) dan Rp 1.349.000 (3 GB/32 GB).
Xiaomi akan mulai menjual redmi 9A pada 17 Agustus mendatang pada situs resmi dari Xiaomi serta beberapa official store Xiaomi pada sejumlah e-commerce lokal. Untuk offline store, akan tersedia pada hari yang sama.
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki