Redmi K30, Akan Jadi Ponsel 5G Pertama Redmi Di Tahun 2020

Redmi K30 b e1571724342618

Baru-baru ini, pabrikan ponsel asal China,  Xiaomi mengumumkan akan merilis smartphone 5G melalui merek Redmi. Xiaomi juga sudah mengkonfirmasi keberadaan perangkat ini dan bahkan mengatakan akan merilis 10 ponsel 5G tahun depan.

Dalanm sebuah acara perilisan Redmi K30, Lu Weibing sudah mengkonfirmasi bahwa Redmi K30 mendukung teknologi 5G. Dengan begitu, Redmi K30 akan menjadi smartphone 5G pertama Redmi. Selain itu, redmi K30 juga dibekali dengan layar berbentuk punch hole yang berada di pojok kanan atas. Saat ini, sebenarnya Xiaomi sendiri telah mengeluarkan ponsel 5G mereka, namun pada seri Mi dan Mi Mix.

Untuk Chipset, Redmi akan menjadi merek pertama yang menggunakan Snapdragon 700 series 5G SoC dan itu akan menjadi produk kelas atas. nantinya, ponsel ini mendukung mode 5G ganda. Ini berarti bahwa ia akan mendukung jaringan independen SA dan jaringan non-independen NSA.

Dengan begitu, Redmi K30 akan menjadi produk dual-mode 5G pertama dari Xiaomi.  Saat ini, sebagian besar ponsel 5G di pasar menggunakan jaringan non-independen NSA. Faktanya, hanya Huawei, untuk saat ini, memiliki telepon 5G dual-mode.

Nantinya, Redmi K30 akan menggunakan kamera depan ganda yang berada di sudut kiri atas layar. Namun walau begitu, sampai saat ini, masih belum jalas kapan ponsel ini akan dirilis secara resmiti. Namun, jika dilihat dari yang sudah-sudah, kemungkinan redmi K30 akan dirilis pada quartal pertama tahun 2020.

 

Sumber : Gizchina


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

Exit mobile version