Redmi Note 8 Dan 8 Pro Resmi Meluncur Di Indonesia, Ini Spesfikasi Dan Harga Lengkapnya

72696240 1136547916548109 8925148856648204288 n e1571378461658

Setelah berbulan-bulan lamanya menunggu kepastian dan teka-teki, kini akhirnya penantian itu terbayar juga. Hal ini terjadi setelah pada hari kamis, 18 Oktober lalu Xiaomi secara resmi memboyong Redmi Note 8 dan Note 8 Pro rilis secara resmi di Indonesia.

Mereka meluncurkanya pada sebuah acara yang memperkenalkan beberapa produk baru yang dirilis secara resmi di Indonesia, dalam acara tersebut mereka tak hanya memperkenalkan ponsel Redmi seri terbarunya saja yaitu Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro, tapi mereka juga memperkenalkan smartband, yaitu Mi band 4, dimana Mi band 4 ini akan mempunyai fitur yang sama dengan pendahulunya, namun paa seri ke 4 ini Xiaomi menambahkan layar amoled, fitur NFC dan sebagainya.

Kembali ke Redmi Note 8, mereka membawa spesifikasi yang sangat mumpuni untuk ponsel kelas menengah kebawah, Redmi Note 8 menggunakan chipset besutan dari Qualcomm yaitu Snapdragon 665 yang akan dibekali dengan RAMsebesar 4 GB dan ROM 64 GB dan varian 6/64 dengan varian paling tinggi 6/128 GB. Dari segi kapasitas baterai, Redmi Note 8 akan memiliki kapasitas sebesar 4000 mAh dengan dukungan fast charging Quick Charge 3.0.

Berbeda dengan seri Note 8, versi Redmi Note 8 Pro akan mengguanakan chipset besutan dari mediatek yaitu  Helio G-90T yang diklaim sebagai chipset untuk gaming yang setara dengan Qualcomm Snapdragon 730G. Ponsel ini memiliki beebrapa varian ROM dan RAM, versi 64GB 6 GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM. Kapasitas dari Redmi Note 8 ini sebesar 4500 mAh yang mendukung teknologi fast charging 18 W.

Redmi Note 8 Juga menggunakan konektor usb type-C dimana pada sisi software mereka akan menjalankan android versi 9.0 Pie. Selain itu, Redmi berujar jika mereka sudah mendukung Widevine L1 RM, yaitu sebuah fitur yang bisa membuatmu untuk menonton video dalam resolusi HD lewat layanan streaming seperti Netflix, Hooq, dan semacamnya. Perlu kalian ingat, Widevine L1 RM sendiri masih jarang ditemukan pada ponsel-ponsel dikelas 2-3 jutaan saat ini, bahkan seri Mi 8 sekalipun belum mendukung Widevine L1 RM.

Untuk harga, Redmi Note 8  mulai dijual dengan harga Rp 1.999.000 untuk varian 3 GB/ 32 GB, Rp 2.199.000 untuk varian 4 GB/ 64 GB, dan Rp 2.799.000 untuk varian 6 GB/ 128 GB.

Untuk seri redmi Note 8 Pro, Redmi Note 8 Pro di Indonesia adalah Rp 2.999.000 untuk varian 6 GB/ 64 GB dan 3.399.000 untuk varian 6 GB/ 128 GB.

Untuk kedua seri diatas akan mulai dijual pada waktu yang berbeda, jika Redmi Note 8 kan dimulai pada 23 Oktober 2019 di Lazada Mi.com, dan Authorized Mi Store. Maka seri Redmi Note 8 Pro akan mulai dijual pada 29 Oktober 2019 di Shopee, Mi.com, dan Authorized Mi Store.

Harga diatas merupakan harga selama perkenalan saja, dimana nantinya setelah harga kembali normal, Redmi akan menaikanya sebesar Rp.100.000 dari harga perkenalan tadi.

 

Sumber : Xiaomi Indonesia


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

Exit mobile version