Salah satu fitur yang berguna pada perangkat iPhone bisa jadi menjadi juru selamat nyawa penggunanya. Terlebih jika pengguna tersebut ternyata mengalami kecelakaan di jalan raya. Seperti yang dialami oleh remaja di Pennsylvania ini.
Remaja Selamat dari Tabrakan Setelah Crash Detection iPhone Telepon Nomor Darurat

Sekilas terdengar seperti marketing untuk Apple, namun tidak dapat dipungkiri fitur pendeteksi tabrakan di iPhone memang sebegitu berguna di kondisi yang tepat. Seperti yang dialami oleh remaja 16 tahun Lindsay Leskovac asal Greenville, Pennsylvania, Amerika Serikat ini.
Remaja Lindsay dikabarkan (via WFMJ) mengalami kantuk berat ketika mengemudikan truk dalam perjalanan pulang dan berujung menabrakkan diri ke tiang dan pohon. Kejadian tersebut membuatnya tidak sadar diri serta mengalami beberapa tulang patah.
Untungnya, iPhone 14 yang dia gunakan menjadi juru selamat karena fitur pendeteksi tabrakan yang ada di smartphone tersebut aktif dan menelepon nomor darurat secara otomatis. Tak lama berselang, tim penyelamat lalu datang menolong Lindsay menurut pengakuan ibunya.

Laura sang ibu mengaku kaget dan baru mengetahui kalau smartphone Apple ternyata memiliki fitur seperti ini. Sehingga Laura pun mewanti-wanti para pengguna iPhone yang mendukung fitur crash detection untuk mengaktifkannya.
Fitur Crash Detection sudah mulai tersedia di perangkat iPhone 14 ke atas yang menggunakan iOS versi 16 atau lebih baru. Meski dapat membantu, tapi keberhati-hatian dalam mengemudi masih menjadi poin yang paling penting demi menjaga keselamatan sesama.
Dapatkan informasi keren di Gamebrott terkait Tech atau artikel sejenis yang tidak kalah seru dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

















