Resident Evil 2 Remake Tak Hadirkan Pengisi Suara Lama Leon dan Claire

Resident Evil 2 leon and claire

Resident Evil 2 dikonfirmasi akan dapatkan remake oleh Capcom tahun lalu, membuat banyak game berharap akan dapatkan berita baik soal remake ini pada E3 2017 kemarin. Sayangnya game tak hadir dan yang didapatkan adalah berita buruk untuk penggemar game aslinya di PS1 kemarin. Alyson Court dan Matthew Mercer, pengisi suara dari karakter Claire Redfield dan Leon Kennedy akan absen mengisi suara kedua karakter tersebut.

Lewat video yang dirilis bertepatan dengan E3 2017 (Via PCgamesn), Alyson menjelaskan jika dirinya sempat ditawari producer Resident Evil 2 remake satu setengah tahun yang lalu untuk kembali tampil sebagai Redfield. Kemudian dihubungi oleh dua studio motion capture dan localisation yang keduanya saling beradu untuk mengambil proyek ini.

Namun setelah dipilih studio mana yang bertanggung jawab atas motion capture dan localisation proyek ini, studio yang terpilih tersebut menghubungi Alyson jika mereka tak jadi memerlukan jasanya, dan karakter Claire Redfield akan digantikan oleh aktris yang lain.



Alyson tentunya kecewa akan keputusan tersebut, lewat video lanjutannya Alyson menjelaskan jika studio kemungkinan besar membatalkan kontraknya karena aksi protes SAG-AFTRA tahun kemarin yang sempat buat menghebohkan dunia gaming tahun kemarin. Dari sini, banyak studio yang lebih memilih aktor yang tak terlibat union tersebut untuk menghindari restriksi yang union tersebut tuntut.

Matthew Mercer, pengisi suara Leon Kennedy, juga mengkonfirmasi dirinya senasib dengan Alyson saat ditanyai oleh seseorang di Twitter.

Tak hanya Alyson dan Matthew yang kecewa, namun semua fans dari Resident Evil juga ikut kecewa atas keputusan ini. Petisi online telah muncul kepada Capcom setelah kabar ini dan saat ini telah ditandatangani oleh 805 pendukung.

Source: PCgamesn

Exit mobile version