Resmi, Activision Blizzard Diakuisisi Microsoft Sepenuhnya

Activision Blizzard Diakuisisi Microsoft

Activision Blizzard Diakuisisi Microsoft – Proses akuisisi yang cukup panjang dilalui oleh Activision Blizzard dan juga Microsoft. Kedua perusahaan ini bahkan mengikuti persidangan di 2 Negara yaitu Amerika Serikat dan Inggris karena dianggap akan berpengaruh terhadap industri game.

Setelah berhasil melalui proses persidangan yang cukup panjang tersebut, kini secara resmi Activision Blizzard Diakuisisi Microsoft sepenuhnya. Kini perusahaan tersebut telah bergabung bersama studio – studio lainnya dibawah naungan perusahaan Xbox tersebut.

Activision Blizzard Diakuisisi Microsoft Secara Resmi

Telah Diakuisisi Secara Resmi

Perusahaan dibalik Xbox tersebut telah mengakhiri proses akuisisi sebesar 68,7 Milyar USD terhadap publisher Call of Duty, World of, Warcraft, dan diablo tersebut. Proses tersebut membutuhkan kurang lebih 20 bulan untuk menyelesaikan persidangan oleh regulator yang ada di Amerika Serikat dan Inggris.

Proses tersebut akhirnya berakhir setelah perusahaan ini berhasil memenangkan persidangan melawan Federal Trade Commision (FTC) di persidangan Amerika dan melakukan restruktur perjanjian untuk mendapat persetujuan dari Competition and Markets Authority (CMA) di Inggris.

Phil Spencer selaku kepala Xbox membuat cuitan di akun pribadi Twitternya. “Kami mencintai gaming, Kami bermain game, membuat game, dan tahu sekali bagaimana gaming berarti untuk semua sebagai individuals dan kumpulan.” Ungkapnya.

“Dan hari ini, kami secara resmi menyambut Activision Blizzard dan tim mereka ke Xbox”, lanjut Phil Spencer. “Sebagai satu tim, kami akan belajar, menginovasi, dan terus mengantarkan janji kami untuk membawa kebahagian gaming ke lebih banyak orang”.

Akuisisi Terbesar Microsoft Saat Ini, Berencana Masukkan Game ke Game Pass

Perusahaan Yang Kini Berada Dibawah Xbox

Proses akuisisi ini adalah akuisisi terbesar yang pernah Microsoft lakukan. Sebelumnya, perusahaan ini telah mengakuisisi perusahaan lainnya seperti Bethesda, Mojang, dan beberapa perusahaan lain.

Selain itu, Prusahaan dibalik Xbox tersebut juga mengakuisisi LinkedIn pada tahun 2016 sebesar 26 Milyar US Dollar. Bethesda sendiri pada 2021 diakuisisi sebesar 7,5 Milyar US Dollar.

Kini perusahaan tersebut juga mengatakan bahwa perusahaan mereka kini menjadi perusahaan terbesar nomor 3 secara revenue, tepat dibelakang Tencent dan juga Sony yang berada diatasnya.

Perusahaan ini juga berencana untuk menambahkan game – game dari Activision Blizzard ke Game Pass. “Hari ini, kami akan memulai pekerjaan untuk membawa franchise dari Activision, Blizzard, dan King ke Game Pass dan platform lainnya”, ungkap Phil Spencer.

“Kami akan membagikan lebih banyak tentang kapan kamu akan dapat memainkan game – game tersebut kedepannya. Kami tahu kamu bersemangat, dan kami juga begitu”, Lanjut Phil Spencer.

Meskipun begitu, dijelaskan bahwa Activision Blizzard memastikan bahwa Game Diablo IV dan juga Call of Duty: Modern Warfare 3 tidak akan datang ke Xbox Game Pass pada tahun ini. Namun, untuk game – game lainnya kemungkinan akan diumumkan dalam waktu dekat.


Baca juga informasi Gamebrott menarik lainnya terkait Microsoft atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version