Game ini dipenuhi cheater di ranked.
Jika kamu bertanya game shooter apa yang saat ini jarang dijangkiti cheater, maka Apex Legends adalah jawabannya. Namun bukan berarti game ini bersih sepenuhnya dari para player nakal tersebut, karena mereka kebanyakan tidak naungi pertandingan biasa melainkan ranked.
Mode ranked di Apex Legends miliki gelar prestisius yang tentu saja dengan harga yang luar biasa mahal untuk didapatkan dan dipamerkan. Hal ini karena sulitnya lakukan manuver dan mengalahkan banyak musuh di game shooter cepat tersebut.
Player yang sukses capai puncak dengan gelar Apex Predator akan dapatkan badge khusus dan kehormatan tinggi karena kemampuannya yang tinggi. Tak heran apabila banyak dari mereka berlomba dengan melakukan kecurangan menggunakan program ilegal.
Respawn sendiri telah bersihkan cheater di Apex Legends dari tahun-ke-tahun. November lalu, mereka bahkan telah banned kurang lebih 419 player dengan ranking tinggi. Kini, jumlah mereka terus bertambah, membuat Respawn harus kembali jatuhkan hukuman permanen bagi mereka.
700+ accounts used for cheating in ranked (Gold-Pred) have been permanently banned since last Thurdasy. This does not, and will not, include any accounts that used an infinite heat shield exploit. Love you all ???
— Conor Ford / Hideouts (@RSPN_Hideouts) March 16, 2021
Conor Ford, Security Analyst dari Respawn Entertainment menjelaskan bahwa nyaris semua player ranked dari Gold hingga Apex Predator adalah cheater. Mereka telah banned permanen lebih dari 700 akun yang melakukan kecurangan dan akan terus mengawasinya.
Ford juga jelaskan bahwa mereka masih belum akan banned mereka yang manfaatkan glitch heat shield, item baru yang ditambahkan untuk melindungi diri dari ring dan ring flare, sebuah event yang masih berjalan hingga saat ini. Respawn tengah perbaiki masalah tersebut dan kemungkinan besar akan banned sementara mereka yang manfaatkan glitchnya.
Baca lebih lanjut tentang Apex Legends atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com