EA dan Respawn Entertainment telah umumkan Star Wars: Jedi Fallen Order beberapa hari yang lalu. Beberapa hal menarik muncul dari pengumuman game ini, tak hanya ini game menggunakan Unreal Engine 4 ketimbang Frostbite yang menjadi engine andalan studio milik EA, tetapi juga game ini akan sepenuhnya single-player tanpa microtransaction juga DLC. Pengumuman game ini seakan menjadi permintaan maaf EA atas statement mereka beberapa tahun lalu yang menyebutkan “game single-player tradisional sudah mati.”
Belum munculkan gameplay sama sekali, Jedi Fallen Order disinyalir akan miliki gameplay ala Dark Souls atau bahkan Sekiro: Shadows Die Twice. Bukan mirip dalam konteks tingkat kesulitan, tetapi desain level serta sistem battle. Sang sutradara game – Stig Asmussen – yang sebelumnya pernah terlibat dalam seri God of War ungkapkan bahwa hal tersebut tidak sepenuhnya benar.
Dilansir dari Press Start (Via PC Gamesn), Asmussen ungkap bahwa game ini akan lebih mengambil banyak inspirasi dari dua franchise klasik Nintendo yaitu Metroid dan Zelda. Beberapa aspek combat dari Dark Souls mungkin juga menginspirasi game ini, tetapi ketimbang membutuhkan refleks dan belajar tiap gerakan musuh di Dark Souls, pemain lebih dipaksa mencari tahu apa kelemahan musuh mereka dan gunakan skill yang tepat untuk mengalahkannya ala Metroid dan Zelda.
“Apabila kamu bermain game seperti Zelda: Wind Waker, kamu akan mendapatkan berbagai kemampuan baru, serta tiap musuh dibuat sedemikian rupa, atau bahkan seperti di Metroid dan game semacamnya. Tiap musuh diciptakan sedemikian rupa dimana saat kamu dapatkan upgrade, kamu bisa pikirkan cara baru untuk menghadapi mereka, dan nantinya mereka tidak akan sesulit saat kamu temui mereka pertama kali.”
Inspirasi Metroid lainnya yang diambil oleh developer Titanfall dan Apex ini untuk Jedi Fallen Order ialah sistem progresi level dimana pemain dapat kembali ke area yang sebelumnya belum dapat mereka telusuri setelah mendapatkan skill tertentu layaknya game metroidvania.
As you play the game, Cal’s abilities will allow him to access places he couldn’t formerly go to. It’s pretty cool.
— Jay Ingram (@JayKingIngram) April 15, 2019
Star Wars: Jedi Fallen Order belum dapatkan tanggal rilis pasti atau bahkan gameplay. Kemungkinan besar kedua hal tersebut akan muncul pada E3 2019 yang berlangsung pada bulan Juni mendatang.