Revamp Odette Mobile Legends Ternyata Berikan Banyak Nerf Tersembunyi!

200803461 121863020087091 423287950432640733 N 1

200803461 121863020087091 423287950432640733 N 1

Hadirnya Project Next update di Mobile Legends yang dikabarkan akan merubah UI dan Hero – hero yang ada di dalam game, tentu membuat para pemainnya menjadi sangat hype. Bagaimana tidak, beberapa hero yang tidak META seperti Odette dan Hero – hero OP seperti Hayabusha dan Lancelot dikabarkan akan mendapatkan revamp yang merubah skillnya.

Salah satu hero Mobile Legends yang mendapatkan perubahan untuk hampir semua skillnya adalah Odette yang mendapatkan skill Dash pada saat menggunakan ultimatenya, dan skill 2 yang terlihat lebih keren dibandingkan biasanya. Namun ternyata, hero yang satu ini mendapatkan nerf tersembunyi dari Moonton.

Nerf tersebut berujung pada pengurangan damage, efek slow, dan immobilize yang merupakan senjata utama dari hero mage yang satu ini. Skill 1 dari Odette walau tidak mendapatkan perubaha skill, akan mendapatkan pengurangan efek slow yang awalnya 70% menjadi 30% saja. Skill 2 Odette dibagi menjadi 2, dimana efek spread yang mengenai musuh hanya akan menahan musuh di tempat (immobilize) selama 1 detik saja, dibandingkan efek sebelumnya yang bisa menahan musuh selama 2 detik maksimal, dan terakhir skill damage Odette yaitu Ultimatenya akan mendapatkan pengurangan damage di late game, dengan nerf +120% Magic damage menjadi +100% Magic damage saja.

Tentu hal ini akan berdampak pada bagaimana Odette digunakan, dari Burst damage dealer menjadi Utility mage yang bisa digunakan berdasarkan built yang digunakannya. Ya, walaupun begitu Revamp Odette masih terlihat sangat menjanjikan karena menghadirkan skill – skill keren.

Nah, bagaimana menurut kalian brott terkait dengan revamp Odette ini? Apakah kalian tertarik menggunakannya di ranked match Mobile Legends?


Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile! Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com

Exit mobile version