Riot Games Luncurkan Legends of Runeterra untuk Platform Mobile

Legends Of Runeterra Feature2 800x400 1

RIOT Games selaku developer Legends of Runeterra menginformasikan bahwa para pemain dari Singapura dapat mulai memainkan game Legends of Runeterra. Bukan itu saja, RIOT Games juga telah membuka masa open beta untuk game Legends of Runeterra versi mobile. Saat ini hanya pemain dari Singapura saja yang dapat mendownloadnya melalui google play dan menikmati permainan card-game dari RIOT tersebut.

Kabar tersebut sekaligus menambah spekulasi bahwa game Legends of Runeterra akan segera dirilis secara full launch pada Maret ini atau pertengahan tahun 2020 mendatang, berbarengan dengan versi mobilenya. Sebelumnya pemain dari Asia Tenggara termasuk Hongkong dan Taiwan tidak dapat memainkan game Legends of Runeterra yang sudah memasuki open beta pada Januari kemarin karena masalah server yang belum siap.

Digital Card Game dari RIOT Games ini sepertinya akann menjadi pesaing terberat dari Hearthstone. Mengingat Hearthstone sudah menjadi game bergenre card-game paling populer dalam 5 tahun terakhir ini. Selain itu game yang digadang-gadang akan menyaingi Hearthstone sebelumnya yaitu Artifact buatan Valve malah hancur ditelan oleh waktu selepas perilisannya.

RIOT Games yang merupakan salah satu developer game besar di Amerika Serikat berencana mengeluarkan 3 game ditahun 2020 ini. Ketiga game tersebut adalah League of Legends: Wild Rift, Teamfight Tactics Mobile, dan Legends of Runeterra. Persiapan menuju perilisan ketiga game tersebut semakin matang dengan siapnya server Asia tenggara nantinya.


Baca juga artikel terbaru lainnya terkait game Legends of Runeterra atau artikel-artikel menarik lainnya dari Roni Istianto.

Exit mobile version