Bangun Kerajaan Industrialmu Dalam Game Rise of Industry

Rise of Industry Header

Apa sih game yang kamu ingat kalau mendengar kata Tycoon? Zoo Tycoon? Railroad Tycoon? Roller Coaster Tycoon? Kali ini kita kedatangan kontestan baru dan berbeda dalam genre Tycoon, yang mengambil latar dunia perindustrian berjudul Rise of Industry.

Sesuai namanya, game ini menyajikan permainan strategi dan manajemen seputar dunia industrial, dimana kamu berperan sebagai seorang entrepreneur yang bertugas untuk membangun pabrik, menghasilkan produk, menjalankan jaringan transportasi antar supply dan demand, hingga mengeksploitasi tenaga kerja untuk mendapatkan profit yang tinggi.

Seperti game Tycoon pada umumnya, Rise of Industry bakal memberikan tantangan strategi mikromanajemen permainan yang kompleks namun dengan nilai replayability yang tinggi. Dan salah satu yang menarik dari game ini adalah fitur dunianya yang procedurally generated, dengan kata lain seiring pembangunan terus dilakukan, dunia yang ditempati juga terus berkembang dan beradaptasi dengan playstyle pemainnya.

Saat ini permainan memang masih berada dalam tahap Early Access dan hanya dapat memainkan mode singleplayer, namun Dapper Penguin selaku developer Rise of Industry merencanakan akan menambahkan mode multiplayer kedepannya untuk kamu dan temanmu berkompetisi siapa yang paling jago dalam permainan Tycoon.

Game ini rencananya akan ‘lulus’ dari Early Access pada akhir tahun 2018 mendatang, namun kamu tentu bisa berkontribusi agar perkembangan game ini dapat berjalan dengan lancar. Sang developer tentu sudah memiliki road map perkembangannya tersendiri yang telah mereka lakukan semenjak masa alpha pada bulan Mei 2017 yang lalu.

 

Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba memainkannya, Rise of Industry saat ini sudah dapat kamu mainkan pada platform PC via Steam dan GOG dengan harga yang cukup terjangkau.

Exit mobile version