Minecraft bisa dibilang adalah game yang cukup unik. Meskipun tidak memiliki grafik yang dibilang bagus, namun memiliki banyak sekali Pemain. Hanya bermodalkan karakter dan dunia yang dibangun dari sebuah kubus. Meskipun sederhana, kreatifitas dari para pemain membuat game tersebut menjadi menarik, sehingga tidak heran game ini mendapat ketenaran.
Dilansir dari Pcgamer, Rochester Institute of Technology (RIT) tahun 2020 mengalami upacara kelulusan yang mungkin sedikit aneh tahun ini Karena Lockdown. RIT Electronic Gaming Society telah memutuskan untuk membuat kembali upacara wisuda di Minecraft. Perayaan dalam game lengkap dengan panggung, podium, kursi, dan gaun kelulusan khusus.
Siswa yang lulus akan diumumkan dengan nama User game mereka dan dipanggil untuk berjalan melintasi panggung. Upacara akan diikuti oleh sejumlah pidato dari para siswa yang lulus. Presiden RIT juga menyambut mereka saat mereka berjalan melintasi panggung. Presiden akan diperankan oleh salah satu anggota RIT Electronic Gaming Society dan diwakili oleh golem besi Minecraft dengan foto Presiden di wajahnya. Golem yang mengenakan jas, kemudian akan memberikan ijazah kepada siswa sebagai ucapan selamat.
Ini hanyalah salah satu bagian dari proyek yang lebih besar yang sedang dikerjakan RIT Electronic Gaming Society. Masyarakat perlahan membangun kampus mereka di Minecraft blok demi blok. Dari video perbandingan yang tersedia di chanel youtube Electronic Gaming Society, terlihat mereka telah melakukan pekerjaan yang sangat baik.
Oleh karena itu, hal ini benar-benar unik dan kreatif, mengingat hal tersebut dalam rangka mengatasi masalah karena lockdown selama pandemik Corona. Minecraft Kembali menjadi alat mewujudkan kreatifitas dari penggunanya. Harapannya tidak hanya upacaranya, namun pembangunan kampus di Minecraft juga berjalan lancar.