Rockstar Hapus Video yang Memanfaatkan Glitch Uang GTA Online

Gta Online Kaya

Glitch merupakan istilah untuk menggambarkan sebuah benda yang mengalami malfungsi atau sebuah benda yang tidak teratur pada suatu sistem. Dalam dunia game, terkadang kita menemukan beberapa glitch pada game tertentu. Glitch ini juga kadang dimanfaatkan orang-orang dengan cara tertentu untuk memperoleh keuntungan atau kadang juga diistilahkan exploit.

Dilansir dari Gamerant, Rockstar hapus video yang memanfaatkan glitch uang GTA online. Sebelumnya terdapat sebuah glitch yang dapat dimanfaatkan pemain untuk mendapatkan uang lebih banyak di GTA Online. Hal tersebut sudah diketahui oleh pihak Rockstar dan segera berusaha untuk melakukan update agat masalah tersebut dapat teratasi dan tidak dimanfaatkan lagi oleh pemain.

Seorang pemain GTA Online dengan akun Youtube bernama JK Gam3rs sempat memposting metode exploit untuk Glitch tersebut. Namun, video tersebut akhirnya terkena copyright dan dihapus Youtube karena melanggar copyright milik Rockstar. Sang pemilik chanel cukup kecewa karena video tersebut telah memiliki setidaknya 93000 penonton, 4000 comment dan 5000 like. Ia juga sempat meminta maaf kepada penontonnya bahwa video tersebut tidak tersedia lagi.

Oleh karena itu, pemaparan di atas menjadi penggambaran kasus penghapusan video oleh pihak Rockstar. Jika diperhatikan lebih baik video tersebut sebenarnya membantu Rockstar menyadari kesalahannya. Hal yang dikhawatirkan adalah para penggemar semakin tidak suka dengan sikap Rockstar dalam hal ini yang terlihat terlalu berlebihan.


Baca juga artikel artikel lainnya di Gamebrott atau artikel video game menarik lain dari Aru Akasa.

 

Exit mobile version