Rockstar Kesulitan Hadapi MOD Berbau Rasisme di RDR2 Online

Rdr

Rdr

Masalah rasisme di Amerika beberapa waktu lalu cukup mendapat perhatian. Apalagi dengan adanya aksi Black Lives Matter yang segera memicu gelombang dukungan. Ramai-ramai orang mendukung aksi tersebut. Tidak terkecuali orang-orang dalam industri game yang memberikan dukungan dalam berbagai bentuk.

Dilansir dari Gamerant. Rockstar kesulitan hadapi MOD berbau rasis di RDR2 online. MOD tersebut menampakkan salah satu kelompok rasis Amerika bernama, KKK atau Ku Klux Klan. Mereka muncul dengan pakaian khas mereka yang berwarna putih dengan topeng kain dengan kepala lancip. Dalam sejarah mereka dikenal sering melakukan serangan terhadap penduduk kulit hitam Amerika.

Kemunculan mereka dianggap sebagai gerakan rasis di RDR2. Hal tersebut membuat Rockstar selaku Developer melakukan banned terhadap kemunculan MOD KKK melalui patch terbarunya. Namun, hal tersebut tidak terbukti efektif karena para hacker dapat dengan mudah memunculkan KKK. Terutama dengan kembali memodifikasi kostum KKK agar tidak terdeteksi.


Baca juga artikel artikel lainnya di Gamebrott atau artikel video game menarik lain dari Aru Akasa.

Exit mobile version