RPG Baru Atlus dan SEGA Merupakan Game Mobile dengan Pilihan Ending

Sega New Rpg
SEGA umumkan RPG baru untuk mobile.

Tokyo Game Show 2021 semakin dekat dan beberapa developer telah mempersiapkan gamenya masing-masing untuk diumumkan. Salah satunya adalah SEGA dan ATLUS yang rupanya siap tunjukkan RPG terbarunya.

Sejak digoda beberapa bulan silam, banyak fans spekulasikan bahwa SEGA dan ATLUS akan umumkan Persona 6 atau game RPG mereka yang lain. Namun hari ini mereka resmi menjelaskan bahwa RPG baru mereka merupakan game mobile.

Melalui website yang baru saja diluncurkan, SEGA mengunggah teaser trailer yang tunjukkan bagaimana konsep game RPG barunya tersebut yang ternyata adalah game mobile.

Dalam teasernya, SEGA jelaskan bahwa gamenya akan terinspirasi dari permainan RPG yang dibuat menggunakan pena dan kertas di masa lalu yang termasuk dalam kategori permainan table-top. Mereka juga akan berikan ending yang berbeda dengan pilihan yang bisa dipilih oleh player.

Videonya menunjukkan pilihan tersebut dengan dua tombol bertuliskan “Perjalanan sekali seumur hidup” atau “Lanjutkan perjalanan yang telah berlalu hingga saat ini”. Pilihan tersebut juga akan takdirkan ending tiap karakternya untuk bahagia atau pasrah.

Dengan kata lain, game mobile RPG baru SEGA dan ATLUS kali ini takkan linear dengan ending yang telah ditentukan developer, melainkan pilihan player masing-masing.

Belum jelas seperti apa game yang akan SEGA dan ATLUS pamerkan. Namun mereka memastikan bahwa pada tanggal 1 Oktober 2021 jam 20:50 WIB nanti, gamenya akan dipamerkan bersamaan dengan Tokyo Game Show 2021.


Baca lebih lanjut tentang Berita, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version