Peluncuran RTX 5090 sedari bulan Januari silam tampaknya masih dihantui banyak permasalahan. Kali ini, dilaporkan RTX 5090 rusak sebulan sejak digunakan, dimulai dari coil whine, sampai dengan kapasitor yang meletup secara tiba-tiba. Komunitas sampai pertanyakan quality check yang dilakukan NVIDIA.
RTX 5090 Rusak Sebulan Sejak Digunakan, Kok Bisa?

Kartu grafis generasi Blackwell yang meluncur semenjak bulan Januari silam tidak hanya dinanti gamer, tetapi juga memiliki segudang masalah yang setia menyertainya. Mulai dari kabel konektor yang meleleh, black screen, tidak terdeteksi di GPU-Z, terbakar, kurangnya ROP, sampai kini muncul masalah coil whine dan meletupnya kapasitor.
Lalui informasi yang kami dapatkan dari Reddit, kini muncul lagi masalah lainnya di mana RTX 5090 rusak sebulan sejak digunakan. Seorang user bernama MutedMobile3977 melaporkan kondisi terkini dari RTX 5090 yang baru saja ia beli bulan lalu, yang mengalami masalah coil whine ketika digunakan.

Ia mengeluhkan kartu grafis tersebut alami coil whine di saat komputer tersebut digunakan untuk bermain Cyberpunk. Ia menambahkan bahwa dirinya sama sekali tidak mengutak-atik kartu grafis tersebut karena konsumsi dayanya hanya di kisaran 550an Watt saja. Sampai pada akhirnya ia mendengar suara keras tersebut berasal dari kartu grafis yang digunakannya.
Coil whine sendiri sebenarnya bukanlah masalah besar, tetapi cukup mengganggu karena bunyi yang dihasilkan tak kalah bising dari heatsink CPU. Berpikiran demikian, ia tak menghiraukan bunyi tersebut sampai akhirnya ia memutuskan untuk mengecek kartu grafis yang ia gunakan.

Penasaran, kami coba menguliknya lebih lanjut dan dikejutkan oleh update terbaru dari MutedMobile3977 di mana kapasitor pada kartu grafis yang ia gunakan terlihat pecah. Beberapa user lain sempat mempertanyakan PSU yang ia gunakan, tetapi melihat PSU 1250W dari salah satu brand ternama, seharusnya PSU bukanlah biangnya.
Menariknya, kartu grafis tersebut tidak sepenuhnya rusak, karena MutedMobile3977 mengklaim bahwa RTX 5090 tersebut masih bisa dipergunakan, meski tidak tahu batasannya seperti apa. Waduh, kalau semakin banyak saja masalah yang menghantui kartu grafis NVIDIA, gimana kredibilitasnya di mata gamer ya brott?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.