[Rumor] Capcom Tengah Kerjakan Monster Hunter Khusus untuk Nintendo Switch

Glavenus

Dengan suksesnya Switch, game-game third-party mulai sambangi console hybrid tersebut. Namun limitasi hardware menjadi masalah terbesar bagi banyak developer. Capcom dapatkan banyak permintaan untuk Monster Hunter World versi Switch, namun mereka tak berencana untuk melakukannya.

Tampaknya Capcom miliki rencana lain. Ketimbang membangun port game lama, mereka dikabarkan tengah kembangkan Monster Hunter khusus untuk Switch. Kabar ini datang dari akun Twitter Dusk Golem, insider Capcom yang dengan tepat telah berikan bocoran Resident Evil 3 Remake dan Resident Evil Village jauh sebelum game diumumkan secara resmi.

Menurutnya, Capcom akan sesegera mungkin umumkan Monster Hunter Switch yang dimana game tersebut akan gunakan RE Engine dengan kompabilitas Switch.

Sebagai referensi, Monster Hunter World menggunakan MT Framework Engine, engine jadul yang digunakan sejak Dead Rising pertama namun dengan dimodifikasi khusus untuk game tersebut.

Melihat seri Monster Hunter dan console Nintendo miliki sejarah panjang khususnya di era 3DS, besar kemungkinan rumor ini benar. Namun hingga Capcom benar-benar mengkonfirmasinya, fans Monster Hunter dan Nintendo Switch harus bersabar dulu untuk sementara.


Baca pula informasi lain terkait Monster Hunter beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version