[Rumor] Ada Indikasi Game Baru God Eater atau Code Vein sedang Dibuat

Game Baru God Eater

Game Baru God Eater – Genre game berburu monster buas dan besar masih populer dikalangan para Gamer. Salah satunya adalah Monster Hunter yang masih eksis sampai akan dirilis game barunya. Ada satu lagi seri game hunting yang dulunya pernah saling bersaing dengan MonHun, yaitu God Eater.

Namun seri tersebut dan developernya senyap tidak ada merilis game baru setelah God Eater 3 dan juga Code Vein yang bisa dibilang masih satu dunia. Dan baru-baru ini ada indikasi kalau game barunya sedang dibuat. Benarkah itu?

Rumor Ada Indikasi Game Baru God Eater atau Code Vein sedang Dibuat

Apakah ini pertanda bakal ada game baru God Eater

Informasi ini ditemukan oleh pengguna akun Reddit bernama JaSonic2199. Dalam sebuah postingan, dia menemukan sebuah informasi mengenai adanya indikasi kalau game baru God Eater atau Code Vein sedang dibuat.

Informasi tersebut berasal dari sebuah tweet akun Twitter X milik Hiroshi Yoshimura selaku Director God Eater dan juga Code Vein. Pada sebuah tweet bulan April 2024 yang lalu, sang Director mengungkap bahwa dia baru saja selesai mengerjakan proses rekaman suara karakter untuk sebuah game.

Code Vein

Dirinya tidak menyebutkan game apa yang sedang dia dan timnya kerjakan saat itu. Namun para penggemar GE ataupun Code Vein berspekulasi bahwa itu adalah game baru favorit mereka.

Kalian bisa lihat tweet-nya di bawah ini.

Minggu ini proses rekaman suara sudah selesai dengan sukses. Semua karakter sangat luar biasa dan membuatku jadi sangat tersentuh.
Para karakter dibawa hidup dengan emosi yang ada dipikiran membuatku bisa menulis lebih dalam skripnya yang mana merupakan usaha kreatif luar biasa.
Kami akan melakukan yang terbaik sampai kami bisa memberikannya kepada kalian semua.

Petunjuk Lain dari Director

Apakah ada petunjuk lain dari Director?

Lalu beberapa hari kemudian, Hiroshi Yoshimura membagikan tweet lainnya yang menjelaskan keseharian pekerjaan dia yang masih mengerjakan proses rekaman suara. Dan sekali lagi dia sama sekali tidak memberikan clue atau petunjuk game apa yang sedang dikerjakan oleh tim developer GE dan Code Vein.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, tweet paling baru pada akhir bulan Juli yang dia buat di akun Twitter X miliknya. Tweet tersebut hanya berupa bagaimana dia terus semangat dengan apa yang dikerjakan saat ini meski sedang musim Panas sekarang.

Hal ini semakin membuat para fans penasaran apakah Hiroshi Yoshimura dan timnya beneran membuat game baru God Eater 4 ataupun Code Vein 2. Beberapa dari mereka pun ada juga yang pesimis kalau game tersebut bisa jadi game mobile lagi mengingat sudah ada banyak game GE yang sudah ditutup meski punya lore yang masih terhubung dengan seri utamanya.

Itulah informasi mengenai rumor adanya indikasi game God Eater atau Code Vein 2 berdasarkan tweet dari Director Hiroshi Yoshimura. Apakah indikasi ini benar atau tidak, mari kita tunggu saja konfirmasi resminya dari developer suatu hari nanti.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait God Eater, Code Vein atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version