[RUMOR] Tanggal Rilis Valorant Console Bocor, Hadir Bulan ini?

Tanggal Rilis Valorant Console

Tanggal Rilis Valorant Console – Game FPS dari Riot yaitu Valorant memang dikabarkan akan segera tuju platform Konsol. Dan sepertinya informasi mengenai tanggal rilis versi konsol ini dibocorkan oleh seorang data miner.

Setelah pengumumannya pada Summer Game Fest 2024 kemarin serta Beta version yang tersedia pada tanggal 14 Juni kemarin, para fans memang sudah semangat menanti kehadiran game ini.

Kapan Tanggal Rilis Valorant Console?

Sempat Adakan Limited Beta

Dilansir dari leaker eXtas1s dan beberapa data miner yang juga memiliki informasi serupa, Valorant Console akan dapat dimainkan secara global pada tanggal 26 Juli 2024 untuk Platform PlayStation 5 dan Xbox Series.

Menurut mereka, beta konsol akan berakhir pada tanggal 26 Juli sehingga kemungkinan besar game akan rilis pada tanggal yang sama. Namun biasanya, developer akan memperbaiki beberapa hal dari feedback pemain selama beta terlebih dahulu.

Jika Riot melakukan hal tersebut, kemungkinan besar rumor ini tidak tepat. Dan jika memang rumor ini benar, Riot tentunya akan membuat pengumuman dalam beberapa hari ini mengenai tanggal rilis game FPS mereka.

Riot Adakan Penyesuaian Antar Console Sebelum Rilis?

Ada Penyesuaian Antar Konsol

Berbicara tentang Valorant console, diketahui Riot telah mengadakan beberapa penyesuaian agar pengalaman bermain para gamer di setiap platform konsol terasa adil dan tidak berat sebelah.

Seperti contohnya adalah fitur Gyroscope di Controller PlayStation 5 yang tidak digunakan oleh Riot agar pertandingan terasa lebih adil jika player PlayStation 5 dan Xbox Series bertemu.

Rumor mengenai perilisan global ini tentunya hanya beberapa hari lagi. Pemain tentunya hanya dapat menunggu pengumuman resmi dari Riot mengenai tanggal pasti perilisan Valorant Console ini.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version