RUU Texas Baru Video Game Ilegal — Rancangan Undang-Undang (RUU) dalam suatu negara biasanya dibuat oleh pemerintah demi menciptakan ketenteraman, kesejahteraan, atau keadilan untuk seluruh masyarakatnya.
Tapi, bagaimana kalau RUU itu menjadikan suatu hal ilegal di negaranya? Seperti yang satu ini, RUU Texas terbaru bakal buat beberapa waralaba video game menjadi ilegal. Lho, kenapa begitu ya?
Isi RUU Texas Baru Ilegalkan Waralaba Video Game Populer

Hal ini tercatat lewat Senat RUU 20 Texas terbaru dibuat Senator Pete Flores, serta dikabarkan telah disahkan oleh para Senator negara bagian pada Rabu (12/3) minggu lalu.
Isi undang-undang jika sudah disahkan nanti, akan mencekal kepemilikan penggambaran “tidak senonoh” anak di bawah umur dalam bentuk materi apapun. Senat RUU 20 Texas juga dibuat untuk memperketat penggunaan perangkat lunak AI, baik dalam bentuk kartun atau animasi.
Karena hal tersebut, beberapa waralaba video game dan pop culture (anime, manga) yang telah populer hampir di seluruh dunia akan dianggap ilegal di Texas. Ini mengingat beberapa cerita yang ditampilkan membawa tema sekolahan dengan protagonis berusia muda bahkan di bawah umur.
Singkatnya, konten apapun yang menggambarkan karakter yang masih di bawah umur 18 tahun atau kurang dengan penggambaran mengarah ke tidak senonoh hingga pornografi, maka akan dianggap sebagai tindak pidana di Texas nanti.
Video Game Bertema Anak di Bawah Umur akan Ilegal di Texas

Seri game Persona menjadi salah satu contoh kemungkinan akan dicekal keberadaannya karena RUU Texas baru ini. Game yang populer hampir di seluruh dunia ini berpusat pada cerita anak SMA dan terkadang mengandung konten vulgar terhadap anak di bawah umur.
Belum lagi game ini punya mekanisme dating yang jadikan karakter utama terlibat dalam hubungan romantis, dan beberapa karakter di Persona berusia di bawah 18 tahun. Meski tidak ditunjukkan secara langsung, apapun yang tercantum dalam “Bagian 43.21” terkait anak di bawah umur akan dilarang di Texas.
Hal ini juga berlaku di game Bully karena selain kekerasan, game juga mengandung unsur vulgar terhadap anak di bawah umur. Jika RUU sudah disahkan, kemungkinan besar gamer yang punya salah satu game yang disebutkan akan dianggap melanggar aturan di Texas.
Meski begitu, informasi di atas masih menjadi perkiraan saja tergantung bagaimana Texas menafsir kembali RUU ini jika ingin disahkan. Kira-kira bagaimana tanggapanmu soal RUU baru Texas ini, Brott?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.