Sama Seperti CAPCOM, ATLUS Juga Berikan Countdown Misterius, Pertanda apa?

Atlus Countdown Soul Hackers

Menjadi salah satu developer yang banyak menetaskan game – game Turn Based RPG yang menantang namun fun di sisi lainnya, pengumuman dari ATLUS tentang proyek baru atau perilisan ulang dari game lama mereka selalu ditunggu.

Sebut saja seri Persona 4 Golden yang saat dirilis ke PC, menimbulkan hype yang sangat tinggi di kalangan gamer PC, atau seri terbaru Shin Megami Tensei setelah 8 tahun. Sehingga tidak heran ketika ATLUS tiba – tiba memberikan sebuah countdown misterius, hal ini cukup menghebohkan.

ATLUS

Hal ini mereka lakukan melalui akun twitter Soul Hackers yang menuliskan bahwa sebuah grup bernama Aion telah memprediksi kehancuran umat manusia dan mereka berusaha untuk mencegah kehancuran tersebut.

Cuitan twitter ini juga berisi link ke suatu website yang berisi sebuah countdown misterius yang akan berakhir di tanggal 21 Februari 2022.

Countdown Misterius Muncul!!!

Terdapat beragam spekulasi seperti adanya porting dari Devil Summoners: Soul Hackers ke platform lain seperti halnya Persona 4 Golden, adanya remake dari seri yang sama, atau mungkin seri terbaru dari Devil Summoner.

Apa yang akan kalian harapkan? Porting ke platform lain? Remake? Atau pengumuman seri terbaru?? Kita lihat saja nanti kedepannya di tanggal 21 Februari mendatang


Baca juga informasi menarik lainnya terkait berita game atau artikel lainnya dari Khrisnanda. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version