Setelah beberapa waktu semenjak Intel memperkenalkan teknologi eXtreme Memory Profile (XMP) pada 2007 silam, kini Intel tengah persiapkan XMP 3.0. Teknologi terbaru tersebut tentunya membuat hati para overclock enthusiast senang untuk semakin memudahkan mereka ‘memainkan’ kepingan memory yang mereka miliki.
Dilansir dari PCWorld, berikut kami rangkum informasi mengenal Intel XMP 3.0.
Sambut Era DDR5
Intel dengan teknologi XMP 3.0 terbarunya ini dikabarkan akan segera diimplementasikan untuk menyambut kehadiran RAM DDR5. Selain mengusung teknologi baru, dikabarkan pula bahwa terdapat setidaknya empat profil yang akan dapat digunakan pada memory generasi terbaru tersebut.
Buat yang belum tahu, profil yang dimaksud yaitu memory profile yang berisikan informasi mendetail dari kepingan RAM yang dimiliki penggunanya. Di antaranya adalah clock speeds, timings, JEDEC, voltage, intinya seluruh informasi yang dibutuhkan untuk semakin memudahkan proses overclock.
Menariknya, saat ini sebuah RAM pada umumnya hanya memiliki dua profil XMP yang telah ditetapkan sebelumnya oleh para brand RAM. Intel akan menambahkan beberapa profil lagi untuk dapat digunakan dengan teknologi XMP 3.0 tersebut. Tidak lupa pula personal profiles di mana pengguna dapat melakukan kustomisasi secara menyeluruh dan lebih ‘personal’.
Sebuah Trik Marketing?
Seperti yang kami lansir dari PCWorld, Intel tidak melakukan ini semata untuk mencari keuntungan, namun lebih seperti ke penambahan performa. Saat ini, harga dari RAM DDR5 memang sangatlah mahal karena merupakan teknologi baru, namun Intel menepis dugaan tersebut.
Dynamic Memory Boost Technology (DMBT), adalah alasan lain mengapa raksasa biru Intel mengimplementasikan teknologi XMP 3.0. Fitur yang hadir pada Intel Alder Lake ini memungkinkan prosesor untuk mengatur performa memory sesuai JEDEC atau melebihinya sesuai kebutuhan.
Dapat memanfaatkan memory secara maksimal dan efisien mungkin adalah yang ada di benak Intel saat ini. Dan tidak cukup sampai situ, prosesor dari kubu merah AMD pun tentu akan mendapat benefit dari implementasi teknologi terbaru ini.
Setelah mendapati informasi di atas, apakah kalian semakin tertarik untuk mencoba platform next-gen dari Intel, brott? Atau kalian lebih memilih untuk menunggu harga RAM DDR5 turun dan mengikuti semua perkembangannya terlebih dahulu?
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com