Samsung A50, Seri Mid Range Dari Samsung Yang Siap Bertempur Di 2019

Galaxy A50 1

Sepertinya Samsung sudah akan mempersiapkan beberpa jenis Smartphone yang akan mereka rilis pada tahun ini, jika tahun lalu mereka telah merilis banyak sekali seri seperti  Samsung s9 dan s9+, kemudian Samsung Note 9, adalagi dari Seri A yaitu A8, A8+, A6 Star dan yang paling baru adalah A9. Samsung pada tahun ini akan segera merilis beberapa seri baik Seri S maupun seri A mereka.

Banyak rumor yang mengatakan bahwa Samsung A50 akan datang dengan spesifikasi baterai 4.000 mAh  dan kamera belakang 24MP, bocoran terbaru menunjukkan Galaxy A50 akan sama-sama mendapatkan kamera depan 24-megapiksel, memicu spekulasi bahwa kamera depan dan belakang mungkin akan vergabung dengan depth sensor karena tidak masuk akal perangkat dengan sensor yang sama di kedua sisi.

Bocoran lebih lanjut mengklaim bahwa Galaxy A50 akan datang dengan fingerprint in-screen display  namun walau begitu alih-alih menggunakan fingerprint in-screen display, samsung akan menyediakan pemindai  ultrasonik fingerprint in-screen display yang lebih akurat untuk flagships mereka seperti Galaxy S10.

Seperti diungkapkan oleh Geekbench baru-baru ini, Galaxy A50 diperkirakan akan ditenagai dengan SoC buatan Samsung sendiri yaitu Exynos 9610 ditambah dengan 4 GB RAM dan 64GB sebagai memori penyimpanan. Perangkat ini mungkin juga memiliki varian tambahan dengan RAM 6GB dan penyimpanan 128GB.

Sampai saat ini kami belum mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai perangkat ini, namun mungkin perangkat ini akan rilis tidak jauh dari perilisan S10 mendatang.

 

Sumber : Gizchina

 

Jangan lupa untuk membaca artikel lainya tentang Tech serta artikel random lainya dari Rizki

Exit mobile version