Samsung Belum Berencana Rilis Z Fold Harga Terjangkau

Rilis Z Fold

Tak dapat dipungkiri kalau Samsung adalah salah satu pemain besar di segmen pasar ponsel lipat saat ini. Kepiawaiannya dalam menyajikan ponsel fold dan flip setiap tahun menjadikan mereka salah satu yang paling kompeten dibidang ini.

Dengan berbagai generasi produk yang sudah mereka rilis, bukan tidak mungkin kita bisa berharap adanya varian bajet untuk ponsel lipat dari Samsung. Untuk itu, sepertinya mimpi para konsumen harus pupus begitu saja.

Samsung Belum Mau Rilis Z Fold Kelas Bajet, Apa Kabar Fold FE?

Tak jadi rilis Fold FE?

Hadirnya Z Fold 6 dan Flip 6 tahun ini kembali mempertahankan status quo mereka sebagai salah satu yang terbaik di segmen tersebut. Hanya saja, jika berharap ada ponsel lipat bajet dari Samsung, sepertinya harapan tersebut akan lama lagi jdi kenyataan.

Pasalnya, Samsung mengatakan kepada media berbahasa Korea, Sisa Journal kalau mereka belum ada rencana untuk menghadirkan alternatif yang lebih terjangkau untuk ponsel Z series mereka.

Ini bisa jadi pertanda kalau rumor Z Fold FE yang sudah muncul sejak kemarin lalu ini tidak akan mendapatkan titik terang perilisan. Pasalnya, Samsung sendiri sudah mengatakan kalau mereka tidak akan merilis varian produk baru selain kedua versi Fold dan Flip yang beredar saat ini.

Masih Ada Kesempatan?

Cuma ada lini flagship

Walau sekarang mungkin belum memungkinkan, ini tidak berarti selamanya kita tidak akan menemukan varian bajet rendah dari Samsung. Dengan berkembangnya teknologi, bisa saja kelak beberapa tahun kedepan sudah memungkinkan mereka memangkas bajet demi hadirkan varian yang lebih terjangkau.

Belum lagi dengan banyaknya pesaing dari Tiongkok yang juga sudah mampu membuat HP fold yang jauh lebih murah. Tinggal menunggu waktu saja sampai Samsung berubah keputusan demi bisa saingi kompetitor negeri seberang ini. Gimana menurut kamu brott?


Dapatkan informasi keren di Gamebrott terkait Tech atau artikel sejenis yang tidak kalah seru dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version