Samsung M51 Disebut Akan Miliki Baterai 7.000 mAh

Screenshot 1

Samsung dikabarkan tengah mempersiapkan smartphone terbarunya, yaitu Samsung M51. Ponsel ini disebut-sebut akan miliki kapasitas baterai super besar, yaitu 7.000 mAh.

Ponsel ini akan menjadi generasi terbaru dari seri M yang mulai diperkenalkan Samsung mulai 2019 silam.

Selama beberapa bulan terakhir, telah banyak bocoran yang beredar, dilansir dari laman Sammobile. Samsung M51 akan dibekali dengan teknologi pengisian daya cepat sebesar 25W untuk menunjang kapasitas baterai yang besar.

Seperti yang kita tahu, seri M adalah lini ponsel pintar dari Samsung yang kerap merilis sebuah ponsel dengan kapasitas baterai yang besar. Seperti seri M21 dan M31 misalnya, dimana kedua ponsel tersebut membawa kapasitas baterai sebesar 6.000 mAh.

Selain kapasitas baterai yang besar, Samsung M51 juga akan memiliki layar dengan luas 6,65 inci dengan panel bertipe AMOLED khas Samsung. Untuk resolusinya, ponsel ini akan memiliki resolusi Full HD Plus.

Pada sisi depan, Samsung M51 akan miliki layar bertipe punch hole dimana ponsel ini akan miliki kamera selfie beresolusi 32MP didalamnya. Layarnya sendiri telah dilindungi oleh kaca Gorilla Glass 3.

Kemudian, pada sisi belakang ponsel, terdapat kamera dengan konfigurasi triple kamera dengan sensor utama  64 MP (f/2.0) PDAF, kamera ultra wide 12 MP (f/2.2), dan kamera depth sensor 5 MP (f/2.2).

Untuk mendukung kinerjanya, Samsung membenamkan chipset Snapdragon 730 yang dipadukan dengan RAM 8 GB serta memori penyimpanan 128 GB. Selain itu, untuk mendukung pengisian yang lebih cepat, Samsung juga telah menggunakan konektor tipe-C.

Ponsel ini menggunakan sistem operasi Android 10 dengan tampilan antarmuka One UI 2.0 khas Samsung. Fitur lainya adalah NFC serta pemindai sidik jari yang berada pada sisi belakang ponsel.

 

Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

For tech news, tech review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

 

Exit mobile version