Samsung Resmi Mulai Jual Galaxy M21 di Indonesia, Berikut Harganya

samsung galaxy m21 indonesia e1589790013976

Samsung resmi menambah jajaran ponsel seri M mereka di Indonesia. Samsung merilis ponsel terbaru mereka, yaitu Samsung Galaxy M21. Menurut informasi, ponsel ini hanya akan dijual secara online saja, dan akan mulai dijual pada Senin, (18/5/2020).

Pada seri Galaxy M21, Samsung mengunggulkan kapasitas baterai yang dibawa ponsel tersebut. Ponsel ini, memiliki kapasitas baterai sebesar 6.000 mAh dengan dukungan fast charging 15W.

Dalam klaimnya, Samsung mengatakan jika ponsel ini sanggup bertahan selama 29 jam ketika digunakan untuk menonton streaming video dan sanggup bertahan selama 131 jam ketika dipakai untuk mendengarkan musik.

Untuk layar, sama seperti ciri khas ponsel-ponsel Samsung lainya, Galaxy M21 dibekali layar Super AMOLED. Layarnya memiliki ukuran 6,4 inci dengan resolusi Full HD+ dan aspect ratio 19,5:9. Dengan layar Super AMOLED tersebut, bisa dipastikan jika ponsel ini akan nyaman ketika digunakan untuk menonton video.

Samsung juga membekali Samsung galaxy M21 dengan RAM sebesar 4 GB, media penyimpanan 64 GB yang dipadukan chipset  Exynos 9611 . Sehingga, akan nyaman ketika digunakan untuk aktivitas sehari-hari seperti bemain game ringan, membuka sosial media dan aktivitas lainya.

Kamera utama dari Samsung M21 menggunakan konfigurasi triple camera yang terdiri dari kamera wide 48 MP (f/2.20), kamera ultra wide 8 MP (f/2.2), dan kamera depth sensor 5 MP (f/2.2).

Kemudian, pada bagian kamera depan, Galaxy M21 menggunakan kamera tunggal dengan resolusi 20 MP (f/2.0) yang berada didalam notch berbentuk waterdrop.

Dengan semua spesifikasi diatas, Samsung membanderol Galaxy M21 di Indonesia dengan harga sebesar Rp 3,2 juta. Ponsel ini akan dijual secara eksklusif di e-commerce Lazada Indonesia pada 18-23 Mei 2020.

Selama periode flash sale tersebut, Samsung memberikan diskon khusus. Samsung membanderol Galaxy M21 menjadi Rp 2,99 juta.

Tak hanya merilis Galaxy M31 dan Galaxy M21, Samsung disebut juga berencana akan memboyong Galaxy M11 ke pasar Indonesia. Samsung Galaxy M11 rencananya bakal dirilis di Indonesia pada 26 Mei mendatang.

 


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

Exit mobile version