Setelah sebelumnya hanya dirilis untuk Nintendo Switch, Ghosts and Goblins Resurrection diumumkan bakal sambangi PC dan console lain kedepannya. Tanggal rilis belum diumumkan pada saat artikel ini ditulis.
Ghost and Goblins Resurrection ialah remake dari game klasik keluaran tahun 1986. Game ini dikembangkan untuk merayakan ulang tahun franchise yang ke-35. Tokuro Fujiwara, kreator dari seri ini kembali terlibat dalam proyek.
Remake ini mengusung visual baru dengan memanfaatkan engine andalan Capcom saat ini – RE Engine. Sama seperti seri terdahulunya, Ghosts and Goblins Resurrection miliki gameplay yang sangat sulit dan menantang pemainnya.
Baca pula informasi lain terkait Capcom, beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.
For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com