Artikel ini mungkin akan mengandung spoiler cerita Elden Ring, sehingga kamu disarankan untuk menyelesaikan gamenya terlebih dahulu jika menginginkan pengalaman bermain yang lebih maksimal.
Penggemar game Souls mungkin tidak asing dengan ragam karya besutan FromSoftware yang miliki ragam karakter misterius nan unik, namun tetap menarik untuk diikuti peran dan penceritaan dalam gamenya masing-masing. Sebut saja salah satunya seperti Elden Ring.
Game racikan antara Hidetaka Miyazaki bersama penulis George R.R. Martin keluaran tahun 2022 ini juga bisa dibilang demikian, yang mana kolaborasi tersebut melahirkan karakter bernama Queen Marika the Eternal, sosok vital yang dipercaya menjadi pemicu konflik dan kehancuran di Lands Between (latar utama Elden Ring).
Namun pada artikel ini saya tidak akan membahas lore yang menyelimuti sang ratu abadi ataupun perannya yang membuat semesta Elden Ring menjadi seperti yang kita tahu saat ini. Melainkan sebuah fenomena ‘menarik’ pasca perilisan gamenya yang mungkin banyak pemainnya tidak sadari atau terlewatkan.
Sebelum membahas fenomena yang dimaksud, apakah kamu tahu bahwa FromSoftware tidak pernah mengungkap wujud aseli atau tampak Marika yang “proper” seperti beberapa karakter penting lainnya?
Daftar isi
Berbagai visual Queen Marika dari materi resmi
Hal ini bisa dibilang tidak mengherankan karena plot cerita Marika sendiri terjadi sebelum hancurnya Elden Ring, dan pemain sendiri akan sekilas melihat sosoknya hanya menjelang akhir permainan.
Namun sejatinya pemain akan langsung melihat sosok Marika pada cuplikan intro saat pertama kali memulai permainan (gambar sebelumnya), bahkan sedari awal gamenya diungkapkan pada tahun 2019 lalu walau hanya tampak samping dan belakang tanpa memperlihatkan wajahnya.
Materi lain seperti buku resmi Elden Ring Digital Artbook pun juga demikian, hanya memperlihatkan concept art sang ratu dari sisi belakang dan tampak depan samping namun tetap tidak memperlihatkan wajahnya.
Lebih lanjut, Marika tentunya juga memiliki model 3D yang mana akan pemain jumpai sekilas sebelum melawan dua bos terakhir. Hanya saja, kondisi tubuhnya sendiri sudah terlihat hancur layaknya patung yang membusuk.
Jika beralih ke materi-materi yang tersedia di dalam game, terdapat juga aset-aset merujuk kepada eksistensi Queen Marika sebagai sosok atau entitas yang dipuja-puja kala itu. Beberapa yang tentunya akan pemain temui saat menjelajah seluk beluk Lands Between adalah lukisan, patung dan tonggak.
Dan dari semua materi yang ada, sebuah lukisan yang memperlihatkan Marika berada di depan Erdtree agaknya menjadi referensi terbaik, terutama untuk mengetahui wujud aseli Marika yang paling dekat dengan aslinya di masa lampau.
Berbagai materi di atas tentu cukup bagi para fans dalam membawa hidup Marika ke dunia nyata—menjadi sebuah cosplay atau sekadar lukisan maupun gambar digital, terlepas dari begitu minimnya referensi yang dihadirkan. Namun pada kenyataannya hal tersebut justru terbilang berbeda dari yang diekspektasikan.
Ragam cosplay Marika dengan referensi berbeda
Sebelum membahas lebih lanjut, saya ingin meminta kamu meluangkan waktu sejenak untuk memperhatikan gambar lukisan Marika sebelumnya, kemudian nikmati enam cosplay Queen Marika yang saya temukan lewat pencarian simpel di Twitter dan Instagram berikut ini.
Jika merujuk kepada materi-materi resmi yang dihadirkan dalam game, maka sejatinya kita bisa mengetahui penampilan Marika: sesosok wanita berambut pirang dengan kepang panjang, mengenakan “slit backless long dress” (terima kasih Nadia Haudina) atau gaun panjang bercelah di bagian salah satu paha dengan punggung yang terekspos.
Kembali berfokus pada beberapa cosplay di atas, kita bisa melihat masing-masing cosplayer menghadirkan Marika dengan interpretasi yang berbeda-beda. Jika berfokus pada pakaiannya saja, maka @mercurygin bisa dibilang menjadi yang terdekat jika disandingkan dengan referensi dari dalam gamenya.
Hal ini mungkin menimbulkan pertanyaan: mengapa cosplay Marika dengan busana *tarik nafas* “double slit backless long dress with deep v neck” (terjemahin sendiri, saya mualas) justru hadir lebih banyak ketimbang yang mendekati referensi asli gamenya?
Referensi dari artist 3D ‘nakal’
Menjawab pertanyaan sebelumnya, referensi terhadap sosok Marika yang dilebih-lebihkan (dan dibesar-besarkan) tersebut dipercaya berasal dari karya seorang artist 3D dengan panggilan Ryan Reos.
Diketahui sang artist mengunggah wujud Marika versinya sendiri lewat ArtStation di bulan Januari tahun 2023, kemudian ia juga melepas showcase akan model 3D-nya tersebut lewat YouTube di bulan yang sama.
Kamu yang hobi mengonsumsi konten SFM mungkin tidak asing dengan nama beliau, bahkan mungkin sering melihat ragam animasi ‘nakal’ dengan sosok Marika seperti pada video di atas. Ya, wujud Marika buatan Ryan Reos ini juga digunakan oleh ragam artist 3D lain untuk membuat karya-karya SFM-nya sendiri.
Menjadi sebuah fenomena yang unik dan kocak tentunya ketika interpretasi karakter yang sejatinya merupakan fanart justru lebih populer dibandingkan aslinya. Terlebih ketika para cosplayer lebih memilih untuk jadikan Queen Marika versi bahenol buatan Ryan Reos ini sebagai referensi ketimbang mengikuti langsung materi dari dalam gamenya.
Well, tidak bisa disalahkan juga karena seperti yang telah diungkapkan di awal artikel ini: FromSoftware tidak pernah memperlihatkan wujud aseli Marika. Dan nampaknya hampir tidak ada juga fans yang keberatan juga dengan wujud Marika yang lebih populer ini.
Hal yang cukup kocak lainnya adalah terkait tren pencarian nama Marika atau cosplay-nya sendiri di Google terbilang sangat rendah saat perilisan Elden Ring di tahun 2022. Kenaikan baru terjadi di tahun 2023 setelah sang artist merilis modelnya ke internet, kemudian meroket kembali setelah perilisan ekspansi Shadow of the Erdtree di Juni 2024.
Mengingat Elden Ring sendiri saat ini tengah kembali populer berkat perilisan DLC-nya baru-baru ini, agaknya fans bisa mengekspektasikan lebih banyak munculnya cosplay Queen Marika ataupun karakter-karakter lainnya. Secara pribadi saya sendiri mengharapkan lebih banyakcosplay dari karakter lain seperti Rennala, Millicent, Sellen dan Leda.
Nah, kira-kira bagaimana tanggapanmu brott mengenai fenomena ‘menarik’ tentang Queen Marika satu ini? Yuk, langsung saja share pendapatmu di kolom komentar ya.
Baca juga informasi menarik atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com