Secara Meyakinkan OG Berhasil Juarai MDL Macau 2017

Untitled 222

MDL Macau alias Mars Media DOTA 2 League yang kali ini diadakan di Macau merupakan seluruh rangkaian Major Championship Circuit yang merupakan sistem baru dari Valve untuk membuat para penggemar DOTA 2 mengerti bagaimana sebuah tim bisa mendapatkan undangan menuju The International setiap tahunnya. MDL Macau kali ini, terhitung sebagai Minor pada agenda Valve dan bisa memberikan total 300 Poin DPC(DOTA 2 Pro Circuit) kepada 4 tim teratas pada kompetisi ini.

Meski dalam kondisi yang sedang sangat tidak stabil dalam beberapa turnamen besar terakhir, OG secara mengejutkan bisa menemukan bentuk terbaiknya dan bisa menang secara meyakinkan dengan berhasil menyapu bersih 2 pertandingan terakhirnya saat melawan Natus Vincere di Semifinal dan juga TNC Pro Team di Final dengan skor 2-0 untuk keduanya.

Mengingat kedua tim yang OG taklukan tersebut merupakan 2 tim yang sedang dalam kondisi terbaik mereka. Kondisi Na’vi yang memang baru belakangan ini bisa menemukan gaya permainan terbaiknya, serta TNC yang sedang membuktikan kepada dunia bahwa mereka tidak bisa dipandang sebelah mata dan bisa menghadirkan kejutan demi kejutan. Namun sayangnya kedua tim yang merupakan andalan banyak penggemar DOTA 2 di seluruh dunia ini harus bertekuk lutut dihadapan OG.

Berikut cuplikan laga Final antara OG melawan TNC Pro Team:


Ada 3 kunci kemenangan OG pada kemarin malam, yang pertama dalah konsistensi dari Resolut1on pada dua game tersebut untuk bisa mengalahkan Kuku di Middle Lane. Jika dilihat dari statistik pertandingan, sangat terlihat bahwa Kuku kesulitan untuk bisa mengimbangi kemampuan dari Resolut1on dan membuat permainan TNC sulit berkembang.

Kedua adalah kombinasi apik dari 3 pemain OG yaitu s4, Fly dan JerAx yang secara konstan bisa menempatkan diri dengan baik dan mampu men-‘Set Up’ berbagai ‘Pick Off” para pemain TNC yang sedang tidak siap. Terakhir adalah kemampuan N0tail dalam menggunakan salah satu hero andalan Tiny yang sukses memberikan dampak yang sangat besar pada kedua game di Final MDL Macau 2017.

Kemenangan ini memberikan mereka hadiah uang sebesar $130,000 dan juga poin DOTA 2 Pro Circuit pertama mereka yang berhasil menempatkan mereka pada posisi 8 besar, menggeser LGD yang sebelumnya berhasil bertahan pada posisi aman 8 besar. Kalau kalian penasaran, berikut klasemen DOTA2 Pro Circuit setelah MDL Macau 2017:

Team Secret masih nyaman diposisi teratas, dan dibuntuti oleh dua pesaing kuatnya Team Liquid dan juga Virtus.Pro yang bersaing ketat. 8 Tim teratas nantinya akan menerima undangan langsung menuju ajang The International 8 pada pertengahan tahun 2018 nanti. Mengingat baru 21.7% poin yang tersebar, masih banyak kemungkinan klasemen dapat berubah jauh.


Gimana nih MDL Macau 2017 menurut kalian ? Bagaimana juga kabar tim favorit kalian di klasemen DOTA2 Pro Circuit ? Yuk ngobrol-ngobrol dikolom komentar dibawah!

Exit mobile version