Developer dibalik game Age of Empires IV; Relic Entertainment yang berdiri di bawah naungan SEGA baru-baru ini merilis pernyataan terkait keputusan pemberhentian hak kerja (PHK) terhadap ratusan karyawannya.
Lewat akun Twitter Relic Entertainment, tercatat sebanyak 121 karyawan yang diberhentikan dengan alasan restrukturisasi organisasi dan beberapa faktor eksternal di industri video game. Walau demikian, Relic dan SEGA juga menjelaskan bahwa mereka tetap berkomitmen untuk mendukung game-gamenya, termasuk Company Heroes 3 yang baru dirilis bulan Februari lalu.
Sebagai informasi tambahan, tidak hanya SEGA saja, beberapa waktu yang lalu pun beberapa perusahan game besar juga diketahui memberlakukan tindakan PHK massal, seperti CD Projekt Red, Take-Two, EA, Ubisoft dan Xbox.
Berbicara soal Relic Entertainment sendiri, developer berbasis Vancouver, Kanada ini pertama kali dibentuk di tahun 1997. Dan selama itu pula mereka telah merilis banyak game bergenre strategi, seperti Homeworld, Warhammer 40k, Company of Heroes, Age of Empire IV dan lain-lain.
Semoga developer-developer yang terkena dampak PHK ini bisa segera mendapatkan tempat kerja baru untuk menyalurkan karya-karyanya.
Baca juga informasi menarik atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com