Kalian mungkin sempat mendengar desas-desus mengenai seseorang Pria asal Tiongkok yang jual ginjalnya demi membeli Iphone. Kembali ke-7 tahun lalu tepatnya tahun 2011, laki-laki bernama Xiao Wang (17) memutuskan untuk menjual Ginjalnya agar mampu membeli Iphone pada saat itu.
Pada Awalnya
Pada kala itu Iphone 4 dihargai $699, dimana Wang tak bisa membeli Smartphone tersebut, kemudian ia ditawari untuk menjual ginjalnya dengan iming-iming uang sebesar $3.200 atau sebesar Rp 45.240.160, agar ia bisa membeli Iphone impiannya dan juga menyimpan sedikit sisanya. Namun nasib malang kini menghampiri Wang, menurut media lokal Pria yang kini berumur 24 tahun awalnya baik-baik saja pasca seminggu operasi organ miliknya.
Hingga pada akhirnya, diketahui bahwa tempat ia melakukan operasi tersebut tidak tersanitasi secara benar, mengakibatkan infeksi pada Ginjal yang ia miliki sekarang. Orang tua dari Wang sendiri baru menyadari penyakitnya setelah dirinya dalam kondisi kritis, sehingga terlambat untuk menyelamatkan ginjalnya yang tersisa.
Terbaring Lemas Seumur Hidup
Wang kini hanya mampu terbaring lemas di kasur rumah sakit, karena dirinya tergantungan alat cuci darah seumur hidupnya. Ia memang menuntut rumah sakit mal praktek yang membuat hidupnya berakhir seperti ini, namun ia harus menghabiskan sisa waktu dan juga assetnya untuk terus melakukan cuci darah secara permanen.
Untuk kalian yang ingin atau sering men-jokes tentang jual ginjal demi keperluan upgrade PC, Smartphone, Konsol lain, mungkin kalian akan mulai berfikir dua kali akan hal ini.
Untuk membaca berita teknologi lain kalian bisa membaca disini.
Source: Indiatimes