Senior Artist God of War Bergabung dengan Microsoft Initiative

God of War 4K gameplay
Sony Santa Monica ia tinggalkan demi proyek baru.

Bongkar pasang staff dalam pengembangan video game merupakan hal yang lumrah terjadi. Khususnya bagi staff di bagian tertentu. Developer sendiri pada dasarnya adalah artist yang terus berkembang setiap harinya demi bertahan dari persaingan baru dan menyongsong masa depan industri yang lebih inovatif dan kreatif. Tak jarang, hal tersebut harus dilakukan dengan berpindah ke pesaing tempat mereka bekerja saat ini. Salah satunya adalah artist dari God of War berikut.

Principal Environment Artist Erik Jakobsen bulan ini bergabung dengan The Initiative, developer game AAA milik Microsoft yang fokus pada kualitas pengalaman bermain para playernya. Perpindahan Jakobsen ditemukan oleh salah satu user Twitter bernama Klobrille. Jakobsen sendiri tak perlu pergi terlalu jauh dari studio lamanya, karena The Initiative sama-sama berbasis di Santa Monica.

Tentunya, karir Jakobsen selama sembilan tahun di Sony Santa Monica Studio akan menjadi sebuah aset tersendiri bagi Microsoft dalam mengembangkan game yang tengah mereka kerjakan. Goresan tinta digital indah dan imajinasi Jakobsen dalam membuat dunia yang tak hanya memanjakan mata, namun juga memberikan atmosfir tersendiri bagi para playernya tentu menjadi pelengkap senjata Microsoft untuk bersaing dengan PlayStation di masa mendatang.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Perpindahan Jakobsen di satu sisi merupakan sebuah berita yang cukup biasa. Namun dengan kantor baru, tentunya sepak terjang Jakobsen dengan pengalamannya selama sembilan tahun patut dinantikan. Kami akan mengabarimu jika The Initiative telah rampung dengan proyek teranyarnya dengan Jakobsen sebagai salah satu pelurunya.

Contact: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version