Seorang Fans Buat Replika Pintu Nordic Puzzle dari Game Skyrim

Skyrim ClawPuzzleDoor 1140x570 1

Bagi sejumlah gamer, Elder Scrolls Skyrim mungkin memiliki sejumlah kenangan unik bagi mereka. Mulai dari sulitnya memecahkan puzzle pada suatu pintu, lalu mencari item yang memiliki sebuah keunikan sendiri, hingga segudang side-story yang dapat dinikmati.

Dari keseluruhan konten yang telah diberikan pada Elder Scrolls Skyrim, nampaknya bagi fans satu ini, teka-teki nordic puzzle door di Bleak Falls Barrow menjadi salah satu yang menjadi kenangan sendiri bagi dirinya.

Jika kalian belum mengetahui apa itu nordic puzzle door pada Skyrim, pintu tersebut merupakan sebuah teka-teki yang Bethesda hadirkan untuk melanjutkan sebuah “ekspedisi” pada suatu dungeon yang berada pada Skyrim.

Bagi sejumlah orang yang baru memainkan Skyrim, teka-teki tersebut merupakan salah satu yang terbilang rumit untuk dipecahkan, karena setiap kolom memiliki lambang yang berbeda. Cara membuka nordic puzzle door pun terbilang unik, yakni dengan menggunakan kunci yang berbentuk cakar. 

Melalui kiriman dari pengguna reddit sekaligus fans Elder Scrolls Skyrim, yakni energizerturtle2 telah membagikan sejumlah foto karyanya yang memperlihatkan pintu teka-teki nordic pada Skyrim. Mulanya, ia membuat replika nordic puzzle door tersebut sebagai salah satu bagian proyek dirinya di tahun 2020.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Tidak hanya itu, mulanya energizerturtle2 juga akan membuat sebuah kunci berbentuk cakar pada karya miliknya, namun pembuatan kunci tersebut gagal serta mekanisme pintu tersebut tidak dapat berputar. Karena mekanisme pintu tersebut tidak dapat berputar, ia juga sempat memberikan sebuah candaan pada kiriman miliknya di reddit berupa “masih terdapat sebuah bugs”.

Berkat hasil karyanya yang sangat unik, tidak heran para fans langsung membanjiri kiriman miliknya dengan pujian serta candaan “bug” yang menyebabkan sejumlah gamer tidak dapat melanjutkan permainan. 

Dengan munculnya seorang fans yang memamerkan karyanya pada suatu games, tidak menutup kemungkinan ke depannya akan muncul sejumlah fans yang melakukan hal yang sama, namun dengan ide yang mungkin lebih “liar” dari yang sudah ada. 


Baca lebih lanjut tentang game Skyrim, dan juga ikuti berita-berita lainnya seputar Video Game bersama saya, Daffa Dhiya. For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

 

Exit mobile version