Seseorang Buat Game untuk Melatih Pemain Agar Lebih Jago di Game Battle Royal

esrftes

Battle Royal tentunya menjadi salah satu genre yang tiba-tiba meroket sejak tahun 2017 hingga 2018 ini, meskipun genre ini sebenarnya telah ada sejak lama. PlayerUnknown’s Battlegrounds alias PUBG tentunya menjadi game yang mempopulerkan genre ini sejak dirilis Maret tahun kemarin. Dan sejak itu berbagai macam game dengan konsep serupa atau bahkan secara terang-terangan menjiplak bermunculan baik untuk platform PC bahkan mobile. Dan kelihatannya, salah satu pembuat game ini menemukan potensi untuk membuat game yang masih berhubungan dengan genre battle royal namun berbeda secara konsep. Karena game yang dibuat oleh Trickjump Games Ltd  ini dapat melatih skillmu di dalam game battle royal.

Game tersebut diberi nama Battle Royal Trainer, dan telah dirilis lewat Steam dengan harga yang tidak sampai Rp 50.000. Game yang dibuat menggunakan engine Unreal Engine 4 ini sesuai judulnya akan memberimu sebuah arena latihan raksasa dimana kamu bisa mengkostumisasi beberapa hal untuk merekontruksi keadaan-keadaan yang sering terjadi di game battle royal seperti PUBG. Para pemain sendiri dapat memilih senjata yang ingin digunakan, serta tambahan seperti scope. Menentukan tempat latihan yang dikehendaki, dimana dalam gamenya disediakan 3 macam tempat yaitu urban (lingkungan perumahan) , woodland (hutan), dan arena sasaran tembak. Pemain bahkan dapat memilih mode first-person maupun third-person ketika latihan. Para pemain sendiri nantinya akan dihadapkan dengan AI yang akan bertindak seakan para pemain game battle royal pada umumnya.

Sayangnya, game ini sendiri bisa dibilang belum sempurna. Beberapa pemain sendiri mengeluhkan bahwa recoil senjata yang ada di dalam game ini berbeda dengan yang ada di PUBG meskipun gamenya dideskripsikan menggunakan model penuh dari physics peluru dengan jarak jatuh dan waktu tempuh yang akurat. Dimana kedepannya akan memperlihatkan bagaimana keseriusan dari Trickjump Games untuk membuat game ini memang benar-benar sebuah game untuk melatih agar lebih baik di game battle royal. Ataukah game ini akan masuk ke dalam daftar game indie yang hanya mendompleng popularitas genre battle royal. Untuk kamu yang penasaran kamu bisa langsung melihat gamenya disini.

sumber: vg247

Exit mobile version