Setelah 5 Tahun Pengembangan, Game Horror Third-person Ini akan Segera Rilis dalam Waktu Dekat

ss a3db65fb066621955b8f2fe8f6eaee93ffa921c5.1920x1080

Berjudul “Menangis Saja Tidak Cukup” ?

Developer indie asal Yunani, bernama Storyline Team baru saja telah mengumumkan bahwa proyek pengerjaan game horrornya yang sudah lama dikerjakan semenjak tahun 2013 lalu, yaitu “Crying is not Enough” baru saja telah selesai dan akan bisa segera kalian mainkan di Steam.

 

Game “Crying is not Enough” adalah game horror dengan mode third-person. Seperti yang kalian lihat pada video trailer di atas, game ini mengusung konsep yang agak mirip dengan game Evil Within ataupun seri Resident Evil yang memiliki muatan gameplay third-person.

Tidak hanya sampai di situ saja, pihak developer juga menginfokan bahwa game horror ini juga akan menghadirkan banyak elemen-elemen klasik dari game survival horror pada umumnya, seperti puzzle solving, pertarungan dengan pemakaian senjata api, lalu tak ketinggalan dengan elemen crafting atau fitur-fitur yang bersifat upgradable guna meningkatkan kemampuan karaktermu dalam bertahan hidup.

Game ini menceritakan tentang seorang pria paruh baya bernama Jacob Helten, terutama mengenai pengalamannya setelah sang istri harus dirawat di rumah sakit akibat sebuah kecelakaan serius yang telah menimpanya. Setelah perlahan kondisi sang istri mulai membaik, secara misterius ia tiba-tiba menghilang dari rumah sakit.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Jacob pun panik dan cemas, sampai pada suatu ketika ia didatangi oleh wanita misterius yang dikabarkan tahu tentang keberadaan istrinya tersebut. Mulai dari situlah petualangan horror Jacob dimulai. Bersetting di sebuah area terpencil yang sangat begitu angker dan misterius, Jacob akhirnya menyadari bahwa hilangnya sang istri rupanya memiliki keterkaitan terhadap sebuah misteri yang sampai saat ini belum terungkap.

Selain akan dirilis di Steam, Storyline Team rupanya juga berencana untuk membawa game kesayangannya tersebut ke sebuah platform konsol seperti PS4, dan Xbox One pada kuartal ketiga di tahun 2018 ini. Sedangkan untuk versi Steamnya bisa kamu mainkan pada tanggal 9 Juni 2018 nanti.

Sumber: Steam Store

Exit mobile version