Setiap Senjata Call of Duty: Black Ops Cold War Akan Terasa Berbeda pada Controller PS5

AGB BOCW Beta Announce 005

Salah satu keunggulan dari Playstation 5 terletak pada controllernya yang inovatif yaitu Dualsense. Controller tersebut memiliki fitur-fitur unik seperti Haptic Feedback dan Adaptive Trigger yang dapat dikreasikan oleh para developer dalam pengembangan game. Fitur ini pun dimanfaatkan oleh Treyarch, developer dari Call of Duty: Black Ops Cold War dengan mengaplikasikan Haptic Feedback secara spesifik pada setiap senjata.

Menurut Lead Game Designer Tony Flame saat diwawancara oleh Gamespot mengungkapkan bahwa setiap senjata akan terasa berbeda berkat adanya pengaplikasian dari fitur Haptic Feedback. Flame menjelaskan “Controller Dualsense cukup hebat, terdapat fitur Haptic Feedback dimana akan ada motor kecil yang bergetar tiap kali senjata ditembakan. Terdapat juga sensitivitas pada Trigger yang menggambarkan tekanan pelatuk layaknya senjata sungguhan. Semua fitur tersebut sudah disesuaikan untuk masing-masing senjata. Mungkin ini terasa berlebihan namun cukup hebat karena akan memberikan pengalaman bermain yang belum pernah dirasakan sebelumnya”.

https://youtu.be/ZOxWQGkho4E

Flame juga menekankan akan ada peningkatan grafis untuk PS5 dan Xbox Series X, namun sudah dipastikan bahwa setiap platform akan mendapatkan pengalaman bermain yang adil sehingga tidak ada kelebihan atau kekurangan dalam segi gameplay pada platform tertentu.

“Secara umum, dengan adanya konsol next-gen, kita harus memastikan seluruh pemain mendapatkan pengalaman bermain yang adil meskipun akan ada peningkatan grafis pada konsol next-gen–sama halnya dengan PC. Semakin baik kartu grafis, maka aspek visual pun juga akan meningkat. Tetapi kita memberikan perhatian lebih karena adanya cross-platform agar masing-masing platform memberikan keseimbangan antar platform lainnya.” Ujar Tony Flame.

Call of Duty: Black Ops Cold War merupakan kelanjutan dari seri Black Ops yang saat ini sudah dapat dimainkan di platform Playstation 4, Playstation 5, Xbox One, Xbox Series X, dan PC.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Call of Duty serta artikel-artikel terkini dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

 

Exit mobile version