Siap Rilis, Final Fantasy VIII Remastered Pamerkan Adegan Ikoniknya

rinoa final fantasy viii
Beberapa adegan ikonik dipamerkan dalam gamenya.

Tak dapatkan perlakuan spesial dari Square-Enix seperti seri ketujuhnya, tentu menjadi sebuah kekecewaan bagi beberapa fans Final Fantasy VIII. Meskipun telah dirilis di PC dengan beberapa perubahan, namun sejatinya gamenya hanyalah port versi PlayStation pertamanya saja. Banyak sekali fans meminta untuk melakukan remake atau setidaknya remastered. Hal tersebut rupanya telah direncanakan Square-Enix dan mengabulkannya dengan Final Fantasy VIII Remastered yang mereka umumkan di E3 2019 kemarin. Menariknya, versi ini akan kembali hadirkan beberapa elemen lawas lengkap dengan perubahan visual model karakternya. Buat Squall benar-benar menjadi “best looking guy” seperti yang dikatakan Rinoa. Namun, bagaimana dengan cutscene atau yang biasa kita sebut dengan FMV-nya?


Dalam iklan teranyar Final Fantasy VIII Remastered, nampak bahwa Square-Enix tetap mempertahankan cutscene ikonik lawasnya. Hal ini tentunya disebabkan karena teknologi yang mereka gunakan kala itu sudah cukup sempurna untuk tak perlu dilakukan kembali pembuatan ulang. Buatnya masih nyaman ditonton dengan kualitas resolusi gambar yang disesuaikan dengan teknologi zaman sekarang.

Final Fantasy VIII Remastered akan dirilis tanggal 3 September di PC, PlayStation 4, Xbox One, dan Nintendo Switch. Kamu bisa mengikuti sepak terjangnya melalui berita yang telah kami rangkum.

contact: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version