Konsol gaming generasi terbaru dari Sony Playstation 5 masih menjadi salah satu incaran para gamer terlebih di Indonesia. Tingginya antusias konsumen, Sony akan merilis upgrade terbaru untuk konsol Playstation 5 versi Digital.
Seperti apa upgrade konsol PS5 versi Digital ini? Yuk, kita cari tahu bersama!
Daftar isi
Upgrade Terbaru Konsol Playstation 5 Versi Digital Akan Rilis
Informasi ini berasal dari pemilik akun Twitter bernama @Renka_schedule. Dia dikenal sebagai informan yang memberikan update terbaru seputar game dari Jepang. Melalui sebuah tweet, @Renka_schedule memberikan informasi bahwa Sony akan merilis sebuah upgrade terbaru untuk konsol Playstation 5 versi digital.
Kalian bisa lihat tweet-nya di bawah ini.
Lebih Ringan dari Konsol Sebelumnya
Pada tweet tersebut dikatakan bahwa upgrade terbaru konsol PS5 versi Digital ini akan memiliki kode nama CFI-1100B. Konsol tersebut akan memiliki berat yang lebih ringan dari konsol PS5 versi digital sebelumnya.
Selain itu, konsol terbaru ini akan memiliki fitur bagian celah baut dengan pegangan ketika ingin melepas bagian cover Playstation 5. Fitur ini tidak ada pada konsol versi digital sebelumnya dimana Sony menganjurkan menggunakan alat tambahan ketika ingin melepas baut tersebut. Meskipun terlihat sepele, tetapi kehadiran fitur tersebut cukup membantu para penggunanya.
Kalian bisa lihat penampilan dan spesifikasi PS5 Digital versi upgrade beserta perbedaannya dengan konsol sebelumnya di bawah ini.
Pada saat artikel ditulis (21/7), belum ada informasi resmi dari Sony mengenai jadwal rilis konsol upgrade PS5 Digital ini.
Sony Tarik Iklan PS5 Terbaru Lantaran Konsolnya Diletakan Terbalik
Berbicara mengenai PS5, Sony telah menarik iklan yang menunjukkan posisi konsol dalam kondisi terbalik atau dibaringkan. Kesalahan dalam meletakan konsol PS5 memang bukanlah hal yang baru. Semenjak perilisannya, banyak juga para pengguna yang meletakan konsolnya secara terbalik tanpa sadar. Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.
Itulah informasi mengenai Sony akan merilis konsol upgrade untuk Playstation 5 versi digital. Apakah kalian tertarik mengganti konsol PS5 Digital kalian dengan versi upgrade terbaru ini?
Baca juga informasi menarik lainnya terkait PS5 atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com