Sony Akan Tutup Layanan PlayStation Store untuk PS3, PSP, dan PS Vita

Sony Tutup Ps3 Psp Dan Psvita

Sony dikabarkan akan segera menutup laman PlayStation Store untuk PS3, PSP, dan juga PS Vita musim panas mendatang. Informasi ini dibagikan oleh sumber yang tidak mau disebutkan namanya melalui situs The Gamer.

Jika kabar ini benar, artinya para gamer pemilik PlayStation 3, PlayStation Portable, serta PlayStation Vita nantinya tidak bisa lagi membeli game original dalam bentuk digital ataupun DLC melalui laman tersebut.

Walaupun pihak Sony sendiri belum memberikan konfirmasi apapun, namun jika kita melihat kebijakan Sony yang sudah menghentikan produksi pengembangan ketiga konsol tersebut, kemungkinan besar kabar ini memang benar adanya.

PlayStation Store untuk PS3 dan PSP kabarnya akan ditutup pada tanggal 2 Juli 2021, sementara untuk PS Vita sendiri pada tanggal 27 Agustus 2021 mendatang.

Meskipun demikian, kabar ini masih sebatas rumor yang kebenarannya belum tentu terjadi. Kita nantikan saja informasi resmi dari pihak Sony beberapa waktu kedepan.


Baca juga artikel seputar PlayStation, atau artikel video game menarik lain dari Yandi Nurdiansyah

For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version