Sony Umumkan “PlayStation’s China Hero Project” yang Berisi Game Baru Seperti Lost Soul Aside dan Lainnya

vlc 2017 03 23 03 57 21 04
Game-game apa saja yang sedang dibuat oleh developer asal negri tirai bambu tersebut?

Sony Interactive Entertainment Shanghai mengadakan press release untuk mengumumkan “PlayStation’s China Hero Project”.

Project yang dimulai pada awal pertengahan tahun 2016 ini bertujuan untuk mencari dan mendukung developer China yang mampu membuat game untuk PlayStation. Terdapat lebih dari 400 demo game yang telah terkumpul, namun hanya 10 yang masuk kualifikasi. 10 judul game tersebut terpilih karena kualitas produknya yang memasuki level tertinggi developer China. Beberapa gamenya telah memasuki tahap akhir development, misalnya saja game VR adventure dengan judul The Walker.

Sementara game yang awalnya dibuat oleh satu orang, Lost Soul Aside menerima penghargaan yang sangat tinggi dari beberapa fans di seluruh dunia karena demonya yang luar biasa. Selanjutnya ada Project Boundary yang menjadi game terpilih pertama karena internal playable buildnya sudah selesai dikerjakan. Hampir separuh dari kesepuluh game tersebut mensupport PlayStation VR, sementara judul game yang lain dibuat untuk PlayStation 4.

 

Dalam press conferencenya, Sony Shanghai juga menjelaskan bahwa semua game yang terpilih telah didukung oleh Sony Interactive Entertainment dari segi finansial, teknologi, lisensi game engine, professional test support service, hingga mengajari mereka untuk memanage sebuah studio video game development. Tujuannya, agar para developer tidak sendirian menyelesaikan project buatan mereka. Selain itu, project ini juga bertujuan untuk mempublikasi dan memberikan game buatan China ke negara lain, bahkan meski gamenya belum jadi sekalipun. SIE Shanghai juga telah membuat beberapa channel khusus untuk mengenalkan game ke publisher yang berpotensi secara internal. Beberapa dari mereka juga telah memiliki reputasi yang bai kantar partner internal mereka. Kamu bisa menonton trailernya yang diupload oleh seorang YouTuber dengan user Karpinete di atas. Video di atas juga menunjukkan studio yang bekerjasama membuat Lost Soul Aside yang menggemparkan tersebut. Studio tersebut bernama UltiZero Games, kamu bisa mengecek website mereka di sini.

Source: DualShockers

Exit mobile version