Diungkap secara perdana lewat RGG Summit 2025 di bulan September lalu, Yakuza Kiwami 3 & Dark Ties akan segera meluncur dalam waktu dekat, secara spesifik sekitar tiga minggu lagi saat artikel ini diterbitkan.
Bagi yang berencana memainkan game ini di PC, Ryu Ga Gotoku Studio selaku pengembang belakangan mengungkap spesifikasi PC yang dibutuhkan demi mendapat pengalaman bermain yang terbaik.
Tanpa berlama-lama, berikut spesifikasi PC minimum dan yang direkomendasikan untuk memainkan Yakuza Kiwami & Dark Ties:
Minimum
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: Windows 11
- Processor: Intel Core i3-8100,3.6GHz or AMD Ryzen 3 2300X,3.5GHz
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX1650,4GB or AMD Radeon RX6400,4GB or Intel Arc A380,6GB
- DirectX: Version 12
- Storage: 58 GB available space
- Sound Card: Windows Compatible Audio Device
- Additional Notes: Low 1080p@30FPS w/Balanced FSR1.0, requires a CPU with supports the AVX and SSE4.2 instruction set
Rekomendasi
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: Windows 11
- Processor: Intel Core i5-8700K,3.7GHz or AMD Ryzen 5 2600X,3.6GHz
- Memory: 16 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce RTX3060,12GB or AMD Radeon RX 7600,8GB or Intel Arc A770,8GB
- DirectX: Version 12
- Storage: 58 GB available space
- Sound Card: Windows Compatible Audio Device
- Additional Notes: High 1080p@60FPS w/o FSR, requires a CPU with supports the AVX and SSE4.2 instruction set

Turut luncurkan sebuah demo
Jika penasaran dan belum memutuskan untuk membelinya atau tidak, sang developer disaat bersamaan juga merilis sebuah demo yang bisa pemain langsung jajal, di PC maupun PlayStation 5.
Tentu tidak hanya Yakuza Kiwami 3 saja, namun pemain juga bisa menjajal demo Dark Ties yang sejatinya adalah game baru—berfokus pada penceritaan pararel karakter Yoshitaka Mine yang notabene adalah antagonis Yakuza 3.
Yakuza Kiwami 3 & Dark Ties direncanakan meluncur pada 12 Februari mendatang untuk platfor PC, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox X|S, Nintendo Switch 2.
Baca juga informasi menarik atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com
















